Prajurit TNI Bersama Masyarakat Tanam Pohon di Blok Pasir Kolecer Desa Jamberama

Selasa 03 Dec 2024 - 17:39 WIB
Reporter : Raswidi Hendra Suwarsa
Editor : Raswidi Hendra Suwarsa

"Sukun adalah tanaman tropis, yang mengandung karbohidrat kompleks di dalam buahnya, sehingga dapat menggantikan nasi sebagai makanan pokok"

"Bila terjadi gagal panen padi, Sukun juga dapat menjadi makanan diet karena buahnya memiliki kandungan mineral dan vitamin yang lebih tinggi. Namun kalorinya lebih rendah dibanding sumber karbohidrat lainnya seperti beras dan kentang," jelasnya.

Penghijauan atau penanaman pohon ini dilaksanakan sebagai wujud kepedulian bersama terhadap kelestarian lingkungan. Hal ini, sekaligus untuk mendukung program penghijauan yang telah dicanangkan oleh Kasad yaitu menyatu dengan alam.

"Harapannya, melalui penghijauan dan penanaman pohon Sukun ini, dapat memberikan manfaat bagi warga masyarakat serta juga untuk keseimbangan dan kelestarian alam. Semoga lingkungan lestari, masyarakat sejahtera. Mari kita wariskan sumber air buat anak cucu kita kelak," pungkasnya.

Kategori :