Omzet yang Diperoleh Pedagang Terus Menurun, Pj Bupati Raden Iip Minta Pedagang Sabar

Sejak Pemkab Kuningan memberlakukan penutupan ruas jalan di depan pertokoan Siliwangi, omzet yang diperoleh para pedagang terus menurun hingga hari Minggu (28/4).-Agus Panther/Radar Kuningan-radar cirebon

Lebih dari satu minggu, ruas jalan di depan pertokoan Siliwangi ditutup oleh Pemkab Kuningan. Imbasnya semakin dirasakan para pemilik toko, yang mengaku pendapatannya terus nenurun.

Agus Panther, Kuningan

Pedagang kaki lima (PKL) yang memadati trotoar pasar barat dan timur serta area parkir dipindah ke Pusat Parkir Siliwangi (Puspa) yang berlokasi di eks SDN 17 Kuningan. Pemkab kemudian memberlakukan penutupan jalan di kawasan pertokoan Siliwangi untuk semua kendaraan dan PKL. Namun, permasalahan kini dihadapi para pedagang lama di kawasan tersebut yang mengeluh omzet mereka turun hingga hampir tidak ada penjualan.

Seperti diungkapkan Deni, penjaga toko yang menjual peralatan sekolah Toko Prapatan. Ia mengaku omzetnya turun hingga 50 persen sejak kawasan tersebut ditutup. Para pelanggannya kini enggan mampir berbelanja karena tidak bisa dilintasi angkot ataupun kendaraan pribadi dan motor.

"Tempat parkir yang disediakan pemerintah di kawasan Puspa di lahan bekas SDN 17 dan Langlangbuana terlalu jauh, sehingga para pelanggan memilih berbelanja ke toko yang dekat sekitar situ. Ditambah angkot, kendaraan pribadi maupun motor tidak lewat sini membuat toko kami semakin sepi," keluh Deni, akhir pekan kemarin. 

BACA JUGA:Sukses Kelola DAK Fisik, Raih Penghargaan Kementerian Keuangan RI

Pemilik Toko Emas Macan Teddy Wahyudi  juga mengeluh jika tokonya kini lebih ramai oleh karyawannya dibanding pembeli. Menurut Teddy, kebijakan pemerintah menutup akses jalan di sepanjang kawasan pertokoan Siliwangi membuatnya menjadi seperti kota mati.

"Sekarang kawasan Siliwangi seperti kota mati. Tak ada kendaraan yang melintas. Pengunjung yang datang juga bisa dihitung dengan jari. Kondisi ini membuat omzet penjualan saya turun hingga setengahnya," keluh Teddy, diamini para pedagang lainnya. 

Padahal dirinya sudah menyewa enam kios dengan harga sewa lumayan mahal. Belum lagi dia harus menggaji karyawannya yang berjumlah 94 orang.

"Toko ini peninggalan orang tua saya, dari hanya satu kios sekarang saya menyewa enam kios sekaligus. Sewanya juga ke pemerintah daerah. Sekarang jalan Siliwangi malah ditutup membuat toko saya jadi sepi. Bahkan kelihatan lebih ramai karyawan daripada pembeli," papar Teddy.

BACA JUGA:Andi Gani Penuhi Janji

Atas kondisi ini, Teddy dan pedagang yang lain berharap agar kebijakan pemerintah tersebut tidak dilanjutkan. Teddy mengaku tidak mempermasalahkan jika kawasan tersebut terlarang untuk PKL dan parkir, namun setidaknya kendaraan masih bisa lewat.

"Kadang orang malas harus berjalan dari tempat parkir di Langlangbuana atau kawasan Puspa ke sini. Tapi kalau kendaraan bisa lewat, setidaknya warga yang ingin belanja bisa turun di sini," pintanya.

Menanggapi hal ini, Pj Bupati Kuningan R Iip Hidajat meminta para pedagang di kawasan Siliwangi untuk bersabar. Pasalnya, kebijakan ini masih dalam tahap uji coba dan akan dievaluasi.

Tag
Share