Gunakan Cor Beton Warga Perumahan Majasem Perbaiki Jalan Rusak

Warga RT 08 RW 15 Taman Nuansa Majasem melakukan perbaikan jalan lingkungan yang mengalami kerusakan parah secara swadaya.-dokumen -tangkapan layar

CIREBON- Jalan yang mengalami kerusakan di Kota Cirebon masih banyak, salah satunya di Perumahan Taman Nuansa Majasem.

Jalan di perumahan ini sudah lama rusak dan tidak ada tanda--tanda akan diperbaiki.

Maka, melihat hal tersebut warga setempat berinisiatif memperbaikinya.

BACA JUGA:Kesehatan Mental bagi Warga Binaan

BACA JUGA:Tunggakan Raperda Kapan Selesai?

Warga secara swadaya memperbaiki jalan yang mengalami kerusakan tersebut.

Ketua RT 08 RW 15 Taman Nuansa Majasem, Rudiyanto SH, menjelaskan bahwa warga melakukan perbaikan jalan lingkungan yang mengalami kerusakan parah secara swadaya. 

Untuk mencegah kerusakan jalan semakin parah, Rudiyanto bersama warga mengambil langkah untuk melakukan perbaikan.

BACA JUGA:Sewa Hibah Rp30 Miliar

BACA JUGA:Oknum TNI Terlibat Judi Online Terancam Dipecat

”Perbaikan jalan dilakukan dengan menggunakan cor beton, bukan aspal. Alhamdulillah, semangat gotong-royong warga sangat tinggi,” ujarnya.

Kondisi jalan di Nuansa Majasem, khususnya di Jalan Bukittinggi, menjadi sangat buruk saat hujan deras mengakibatkan genangan air meluap ke jalan, merusak aspal dan membentuk lubang.

Tag
Share