Mulai Jalan, Pleno PPK di Kabupaten Cirebon
Rapat pleno PPK Talun, kemarin. Karena banyaknya desa, pleno PPK bisa berlangsung dua hingga tiga hari.-istimewa-radar cirebon
CIREBON- Rapat pleno rekapitulasi perolehan suara pilkada tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di 40 kecamatan di Kabupaten Cirebon mulai berjalan, Jumat (29/11).
Waktu rapat pleno yang digelar secara serentak di masing-masing PPK itu cukup lama. Yakni, dua hingga tiga hari ke depan. Pasalnya, tak sedikit jumlah dalam satu kecamatan. Total ada 424 desa/kelurahan di 40 kecamatan di Kabupaten Cirebon.
Ketua PPK Talun, Fiqih Ramadhan mengatakan rapat pleno rekapitulasi hasil pilkada tingkat PPK masih berlangsung. Kemungkinan, pleno akan berlangsung hingga hari ini. Dari 11 desa, hingga pukul 16.32 sore kemarin, baru dua desa yang selesai. Yakni Desa Sampiran dan Ciperna.
Pria yang biasa disapa Engking itu mengatakan rekapitulasi pilkada yang pertama untuk calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Setelah selesai, dilanjut dengan rekapitulasi hasil untuk calon Bupati dan Wakil Bupati Cirebon. “Banyaknya jumlah desa di Kecamatan Talun mempengaruhi lamanya pleno di tingkat PPK," ucapnya.
BACA JUGA:Dibongkar Kejari Kota Cirebon: Penyimpangan Kredit Rp1 Miliar di Bank BUMN
Senada disampaikan Ketua Divisi Teknis PPK Sumber, Agung. Menurutnya, hingga pukul 16.27 sore, baru satu kelurahan yang selesai. Yakni Kelurahan Tukmudal. Artinya, pleno tingkat PPK hasil pilkada hingga dini hari. Bahkan, bisa dilanjut dan selesai hari ini.
Terpisah, rekapitulasi tingkat PPK juga terpantau di Kecamatan Depok. Ketua Panwascam Depok, Dede Kurniawan mengatakan di wilayahnya rekapitulasi masih terus berjalan. Dari 12 desa, baru 5 desa yang tuntas.
“Per jam 16.29 sudah lima desa yang selesai. Tinggal tujuh lagi. Pleno pun akan berlangsung hingga malam hari, atau bisa jadi selesai besok (hari ini, red)," singkatnya.
Sementara mengenai hasil sementara Pilkada Kabupaten Cirebon, paslon yang sejauh ini unggul perolehan suara adalah Imron-Agus Kurniawan Budiman atau Beriman. DPC PDIP Kabupaten Cirebon bahkan telah mengumumkan kemenangan paslon Beriman pada Kamis (28/11/2024).
Sesuai hasil hitung cepat C1 dari seluruh TPS yang dilakukan oleh internal PDIP yang di-update hingga Kamis (28/11), paslon Beriman meraih 43,45 persen suara atau sebanyak 409.209 suara dari total suara sah yang masuk sebesar 97 persen.
Selanjutnya, Mohamad Luthfi-Dia Ramayana (30,65 persen atau 288.692 suara), pasangan Hj Wahyu Tjiptaningsih-H Solichin (18,70 persen atau 176.128 suara), dan pasangan Rahmat Hidayat-Imam Saputra (7,20 persen atau 67.832 suara). (sam)