3 Orang ini Diberi Tugas PPP Untuk Koalisi dan Cari Pasangan Pilkada
Ketua DPC PPP Kuningan dr Toto Taufikurohman memberikan surat penugasan kepada H Kamdan sebagai bagian dari persiapan koalisi Pilkada Kuningan pada Selasa 2 Juli 2024.-dokumen -tangkapan layar
Penugasan kepada para bakal calon itu diharapkan dapat memperkuat koalisi PPP dengan partai-partai lain, dalam menghadapi Pilkada mendatang.
BACA JUGA:Disway Network-B Universe Sepakat Kolaborasi dan Kerjasama
Sementara itu, Calon Bupati Kuningan H Kamdan, mengungkapkan rasa syukur dan tekadnya dalam memimpin Kuningan menuju perubahan yang lebih baik.
Hal ini menyusul telah diraihnya surat penugasan dari DPP PPP maju di Pilkada Kuningan, Jabar.
"Ini merupakan suatu penghargaan, kepercayaan, dan amanah yang harus dijaga dengan semangat untuk memperjuangkan Kuningan yang lebih baik. Tentu Kuningan yang akan menjadi kebanggaan warganya dan memberikan kemaslahatan bagi umat," ujar H Kamdan, Selasa 2 Juli 2024.
BACA JUGA:IPB Cirebon Gelar Seminar Perhotelan dan Pariwisata
Dalam upaya mewujudkan visi tersebut, H Kamdan menekankan pentingnya membangun koalisi dan kerja sama dengan berbagai pihak.
"Langkah pertama yang harus saya lakukan adalah mencari teman koalisi dan wakil yang sejalan dengan visi ini. Saya juga harus bisa bekerja sama dengan teman-teman pengurus serta para pendukung dari PPPP agar dapat mewujudkan cita-cita ini," ungkapnya.
H Kamdan juga menyampaikan, bahwa ia telah menjalin komunikasi dengan hampir semua partai politik di Kuningan.
BACA JUGA:Pj Bupati Cirebon Siapkan SE Tentang Judol
"Saya sudah mendaftar ke sejumlah partai, dan menjalin komunikasi dengan hampir semua partai. Kriteria untuk pasangan calon yang penting bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berniat dan bisa bekerja sama untuk kemajuan dan kemaslahatan umat," tegasnya.
Optimisme H Kamdan tidak hanya didasarkan pada dukungan partai, tetapi juga pada tekad dan komitmen untuk memberikan yang terbaik bagi Kuningan.
"Saya sangat optimis karena kita semua adalah warga Kuningan, yang ingin melihat daerah kita maju dan berkembang," ujarnya.
BACA JUGA:Cirebon Alami Inflasi Terendah di Jabar
Ia Kamdan mengajak seluruh masyarakat Kuningan untuk bersabar dan menunggu perkembangan selanjutnya soal koalisi paslon.