Pj Walikota Cirebon Ikut Menari Bersama 500 Penari di Ajang Edu-Heritage Haul Sunan Gunung Jati
Pj Walikota Cirebon Agus Mulyadi, didampingi istri NR Madyawati, turut serta dalam menari sintren.-dokumen -tangkapan layar
CIREBON-Pj Walikota Cirebon Agus Mulyadi ikut menari dalam ajang grand launching edu-heritage Haul Sunan Gunung Jati pada Minggu sore 23 Juni di Alun-alun Sangkala Bhuana.
Pj Walikota Cirebon ini tidak menari sendirian, tetapi ditemani istri tercinta NR Madyawati.
Ada sesuatu yang istimewa dari grand launching edu-heritage, karena ada 500 penari sintren yang menari bersama-sama.
BACA JUGA:Kasus Dana Tabungan dan Deposito di Perumda Bank Cirebon, Kerugian Lebih dari Rp3 Miliar
“Ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kota Cirebon dalam upaya meningkatkan sektor pariwisata,” ujarnya.
Agus menambahkan, kehadiran 500 penari sintren menjadi daya tarik utama, terutama karena dirinya juga ikut serta dalam tarian sintren tersebut.
Hal ini membuktikan bahwa Cirebon sebagai kota budaya dan kota wisata memiliki reputasi yang tak diragukan lagi.
BACA JUGA:Pj Walikota Ikut Media Gathering Jurnalis Kota Cirebon
“Alhamdulillah, Kota Cirebon memiliki sejarah yang terhubung dengan Batavia (Jakarta), dan sejarah ini kini dihidupkan kembali melalui Edu-Heritage,” ujarnya.
Ketua Yayasan Badan Wakaf Keraton Kasepuhan, Ahmad Jazuli, mengucapkan terima kasih kepada sultan-senusantara yang turut hadir.
Acara Edu-Heritage ini merupakan bagian dari rangkaian acara puncak dimulai sejak tanggal 20 Juni di Museum Bahari.
BACA JUGA:Kasus Dana Tabungan dan Deposito Nasabah, Jaksa Obok-Obok Perumda Bank Cirebon
“Telah ada nota kesepahaman antara Pemkot Cirebon dengan Pemda DKI sebelumnya,” katanya.
Jazuli mengungkapkan, acara ini dimulai dengan seminar yang sukses dilaksanakan. Selanjutnya, diadakan tradisi Haul Sunan Gunung Jati di Masjid Agung Sang Cipta Rasa.