Usai Gerindra-Nasdem Koalisi, Golkar Gak Mau Ketinggalan Momentum

BAHAS KOALISI: Kader DPD Partai Golkar Kota Cirebon mendatangi sekretariat DPC Partai Demokrat Kota Cirebon, Minggu (2/6). Rombongan diterima langsung olrh Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon Dian Novitasari SKom bersama jajaran pengurus lainnya.-andi azis muhtarom-radar cirebon

CIREBON - Partai Golkar Kota Cirebon terus menjajaki koalisi untuk mengusung pasangan calon (paslon) dalam Pemilihan Walikota (Pilwalkot) Cirebon, 27 November 2024. Dengan modal terbanyak 6 kursi parlemen, Golkar tidak ingin kehilangan momentum.

Kali ini, kader DPD Partai Golkar Kota Cirebon mendatangi sekretariat DPC Partai Demokrat Kota Cirebon, Minggu (2/6).

Rombongan kader partai berlambang Beringin yang dinakhodai Andrie Sulistio itu, diterima langsung olrh Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon Dian Novitasari SKom, bersama jajaran pengurus harian lainnya. 

Andrie Sulistio menjelaskan, kedatangan dirinya bersama pengurus DPD Golkar ke Demokrat Kota Cirebon, ingin mengajak Partai Demokrat untuk bersama-sama membangun sebuah koalisi.

BACA JUGA:Terbuka Lebar, Golkar dan PDI Perjuangan Berkoalisi pada Pilkada Indramayu

Yakni dengan membangun sebuah rumah, yang nanti dijadikan landasan berkoalisi, dan bersama-sama memenangkan kontestasi Pilkada 2024 nanti.

Pada pertemuan ini, Andrie memastikan belum ada keputusan dan kesepakatan untuk berkoalisi. Namun, Golkar dan Demokrat saling bersepekat untuk bertemu dengan parpol yang di pusatnya satu koalisi pada Pilpres 2024 kemarin. 

"Kesepakatan memang belum ada. Tapi memang kami hanya bersepakat kita akan bertemu dengan partai-partai, terutama dari partai Koalisi Indonesia Maju. Paling hanya dengan PAN saja, karena Gerindra sudah bangun koalisi dengan Nasdem," ujarnya.

Dian Novitasari menyambut baik kedatangan pengurus DPD Golkar Kota Cirebon. Dian mengaku partainya masih terbuka untuk membangun koalisi dengan siapapun.

BACA JUGA:Nasdem - Gerindra Resmi Koalisi Pilkada, Suara Adzan Eti Hentikan Pidato Sejenak

"Tidak hanya dengan Golkar, kami sangat terbuka dengan partai lain untuk berkerjasama dan membangun Kota Cirebon," sebutnya.

Sebelumnya, Golkar juga telah menjajaki komunikasi politik dengan PDI Perjuangan. Beberapa hari lalu, Golkar menerima kunjungan para kader Banteng di kantor sekretariat mereka.

Pada waktu itu, Fitria Pamungkaswati mengungkapkan maksud dan tujuan DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon berkunjung ke DPD Golkar, yakni sebagai bagian dari komunikasi politik menjelang Pilwalkot Kota Cirebon. 

"Tentunya komunikasi antarpartai politik menjelang Pilwalkot sudah sangat lumrah. Juga dalam hal menjajaki kolisi dengan Golkar," sebutnya.

Tag
Share