Ada Apa, Ayu, Luthfi dan Abah Qomar Ramai-ramai Maju Pilbup Lewat Gerindra?

Hj Wahyu Tjiptanigsih dan Mohamad Luthfi melirik Gerindra untuk maju di Pilkada Kabupaten Cirebon.-dokumen -tangkapan layar

“Untuk Pak Abraham sudah menyerahkan berkas pendaftarannya, begitu juga dengan Pak Suharso. Kalau Pak Iyon Haryono baru mengambil formulir pendaftaran, belum menyerahkan berkasnya ke kita," ungkapnya.

Hambali mengaku, pihaknya telah membuka pendaftaran bacabup-bacawabup sejak pertengahan Mei 2024 lalu. Dan pendaftaran akan ditutup akhir Mei 2024.

BACA JUGA:Maju Pilbup, Abraham Pasang Baliho di 12 Titik Strategis Biar Masyarakat Lebih Mengenal

“Kita masih ada waktu satu hari lagi, besok (hari ini, red). Karena pendaftaran dibuka hingga 31 Mei 2024," ungkapnya.

Dengan waktu tersisa satu hari lagi, pihaknya tetap standby di sekretariat DPC Partai Gerindra untuk menerima calon pendaftaran yang mau meminta formulir ataupun yang hendak menyerahkan berkas pendaftarannya.

“Waktunya tinggal besok (hari ini, red). Jadi kita tetap standby di sini menunggu para calon pendaftar yang hendak menyerahkan formulir pendaftaran atau barangkali ada orang yang mau meminta formulir pendaftaran, kita layani," pungkasnya. 

Tag
Share