7 Orang Masih Tunggu Rekom Nasdem, Proses Penjaringan Masih Berlanjut

Senin 22 Jul 2024 - 11:45 WIB
Reporter : Raswidi Hendra Suwarsa
Editor : Raswidi Hendra Suwarsa

KUNINGAN- Partai Nasdem Kuningan menjadi salah satu partai yang belum menerbitkan surat penugasan untuk calon kepala daerah (cakada) di Pilkada Kuningan, Jabar.

Dikonfirmasi pada Sabtu 20 Juli 2024, Nasdem tidak akan menurunkan penugasan namun langsung berupa rekomendasi pasangan calon bupati dan wakilnya untuk Pilkada 2024.

Total ada sebanyak tujuh orang yang turut mengikuti penjaringan di DPD Nasdem Kuningan.

BACA JUGA:Hadir di Hari Jadi PGM Kota Cirebon, Fitria Bantah Berpolitik

Beberapa nama itu di antaranya H Chartam Sulaiman, Dr Deny WS Wirananggapathi, H Yanuar Prihatin, Boy Sandi Kertanegara, Dr Alfan Syafi'i, H Kamdan, dan Ade Kadarisman.

Ketua Nasdem Kuningan H Chartam Sulaiman menyatakan bahwa partainya masih membuka penjaringan untuk calon pemimpin di Kuningan.

Proses penjaringan ini sesuai dengan instruksi dari DPW Nasdem Jabar.

BACA JUGA:Pemilih Pemula Diberi Ilmu Identifikasi Hoax Dan Hak Dalam Pemilu

"Kami mencari figur-figur mumpuni untuk menjadi pemimpin di Kuningan. Ada kriteria tertentu yang harus dipenuhi oleh calon. Jika hasil survei menunjukkan calon tersebut memiliki potensi terbaik, Nasdem pasti akan merekomendasikan," terangnya.

Ia menegaskan, bahwa Nasdem adalah partai yang tidak menerapkan biaya atau mahar politik dalam proses penjaringan ini.

"Kita tidak ada mahar politik ya, jelas itu. Kemudian juga tidak ada yang namanya surat penugasan, rekomendasi akan langsung dari DPW dan DPP,” jelasnya.

BACA JUGA:Rusia Tolak Langkah AS di Jerman, Siap Kerahkan Rudal Nuklir

Selain itu, Ia juga mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat, partainya akan mendeklarasikan koalisi dengan beberapa partai lainnya.

"Kami sedang berkomunikasi dengan beberapa pihak. Kelihatannya akan ada koalisi yang cukup besar,” katanya.

Saat ditanya mengenai pendapatnya terhadap calon dari partai lain yang mendapat survei cukup tinggi, Chartam memilih untuk tidak memberikan komentar.

Kategori :