PARIS - Kylian Mbappe sudah pamitan ke rekan satu timnya di Paris Saint-Germain (PSG) dan makin memperkuat rumor transfernya ke Real Madrid.
Ya, pemenang Piala Dunia 2018 itu akan menghabiskan kontraknya di Parc des Princes dan pergi sebagai pemain gratisan pada musim panas 2024.
Menurut jurnalis RMC Sport, Fabrice Hawkins, pemain berusia 25 tahun itu juga memberi tahu ruang ganti PSG tentang rencana kepergiannya saat mereka bertemu pada Sabtu (17/2) di tempat latihan klub.
Mbappe bisa saja menambah satu tahun kontraknya untuk memperpanjang masa tinggalnya di Paris, tetapi penyerang tersebut dilaporkan menolak opsi itu.
BACA JUGA:Pecahkan Rekor 32 Kali Tak Terkalahkan
Dia telah secara resmi mengkomunikasikan keputusannya kepada petinggi Paris sehari sebelumnya dan kini mengumumkan hal yang sama kepada rekan satu timnya.
Seperti diketahui, Real Madrid memimpin perburuan Mbappe dan diyakini telah mengajukan tawaran. Meski pun paket keuangan tersebut mungkin tidak begitu menguntungkan seperti yang mereka berikan kepadanya pada tahun 2022, paket tersebut tetap harus mencakup bonus penandatanganan yang besar antara 120 juta Euro dan 130 juta Euro.
Real Madrid dilaporkan yakin bahwa tawaran kontrak mereka akan terbukti cukup untuk menjadikan Mbappe ‘Galactico’ lainnya di Santiago Bernabeu.
Namun, meski kesepakatan itu ditandatangani secara diam-diam, Los Blancos sepertinya tidak akan mengumumkannya dalam waktu dekat karena mereka mungkin akan bertemu PSG di tahap akhir Liga Champions musim ini.
BACA JUGA:Warga Sering Ngadu Soal Penanganan ODGJ Lewat Cirebon Siaga 112
Di sisi lain, pelatih Barcelona Xavi meminta kepada semua pihak untuk berhenti menanyakan soal peluang klubnya mendatangkan megabintang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas mendatang.
Mbappe, seperti diketahui, telah memastikan diri meninggalkan PSG di pengujung musim. Real Madrid disebut-sebut akan menjadi destinasi favorit selanjutnya sang superstar.
Kendati demikian, Barca belakangan mulai menjajaki kemungkinan menyalip Madrid dalam transfer Mbappe. Bahkan, perwakilan klub Catalans sudah menggali informasi sebanyak-banyaknya tentang sang pemain.
Saat dimintai keterangan oleh awak media perihal Mbappe, Xavi tampak tidak antusias. Ditegaskannya, jangan ada lagi yang menanyakan mengenai kans Barca mendatangkan Mbappe.
BACA JUGA:Disambut Antusias Warga, AMIN Menang di TPS Kampung Halaman Anies Baswedan