Inspiration House Lolos Program BDW

Rabu 16 Oct 2024 - 19:27 WIB
Reporter : Deden F
Editor : Deden F

Cici Situmorang masih setia menyuarakan perdamaian, kebhinekaan, keberagaman dan toleransi di Cirebon. Upayanya dalam menghadirkan akses pendidikan bagi anak-anak kurang mampu hingga mengajarkan toleransi sejak dini, semakin mendapat banyak dukungan. 

Komunitas Inspiration House yang didirikannya berhasil lolos Seleksi Program Breaking Down The Walls (BDW) yang dilaksanakan oleh PeaceGen dan Campaign Id. Melalui gerakan Harmony Kids Trip, komunitas Inspiration House berhasil masuk 6 besar program yang berfokus pada upaya membangun toleransi perdamaian dalam kebebasan beragama dan berkeyakinan.

Adapun dalam program BDW itu, setiap peserta yang terdiri dari komunitas atau perkumpulan diminta untuk melakukan challenge mengkampanyekan perdamaian melalui sebuah aplikasi. Ternyata, gerakan mereka mendapatkan banyak sekali dukungan dari masyarakat. “Bukan hanya dari Cirebon, ternyata yang mendukung gerakan kita juga dari banyak daerah lainnya," ungkap Cici kepada Radar Cirebon, Selasa (15/10).

Setelah melalui berbagai tahapan, Inspiration House pun berhasil masuk dalam 6 besar. Gerakan mereka berhasil mendapat mendapatkan lebih banyak dukungan dibanding gerakan lainnya dari wilayah Jawa Barat dan juga Sumatera. Harmony Kids Trip sendiri merupakan salah satu dari program Inspiration House yang secara khusus bertujuan untuk mengenalkan toleransi kepada anak-anak dengan berkunjung ke berbagai tempat ibadah di Cirebon. 

BACA JUGA:Mantan Ketua NPCI Jabar Ditahan

Anak-anak diajarkan keberagaman melalui perjumpaan, dialog dan interaksi dengan harapan dapat menanamkan rasa toleransi sejak dini dan bisa menjaga rasa persatuan dan kesatuan terhadap sesama.

Gerakan Harmony Kids Trip ini, kata Cici, sebenarnya sudah ada sejak lama. Namun, saat pandemi, gerakan ini terpaksa harus dihentikan sementara mengingat kondisi social distancing saat itu. “Meskipun komunitas Inspiration House massih tetap eksis, namun untuk gerakan Harmony Kids Trip ini belum kita lakukan lagi sejak pandemi. Dan kami bersyukur bahwa gerakan ini bisa berjalan lagi untuk menginspirasi dan mengajarkan generasi muda toleransi dan keberagaman," Imbuh Cici.

Sebagaimana yang dilakukan pada Sabtu (12/10/2024) dan Minggu (13/10/2024). Bersama dengan 13 orang volunteer, Ia membawa puluhan anak didik Inspiration House untuk berkeliling ke sejumlah rumah ibadah berbeda-beda agama di Kota Cirebon.

Dengan menggunakan angkot, mereka berangkat dari base camp mereka di Larangan Utara Kelurahan Larangan Kota Cirebon. Selain dari Larangan, anak-anak yang menjadi peserta, datang dari daerah di sekitar Terminal Harjamukti. 

BACA JUGA:Tanah Ambles, Rumah Retak-Retak, Pergerakan Tanah di Beber, Warga Khawatir Bangunan Ikut Ambruk

Perjalanan dimulai dengan tujuan Pura Agung Jati Pramana, yang berada di wilayah Perumnas. Di sana anak-anak tampak antusias untuk melihat dan bertanya mengenai apa saja yang ada di tempat ibadah terbesar umat Hindu di wilayah Ciayumajakuning tersebut.

Kunjungan kemudian dilanjutkan ke GPdI Trifina yang ada di Jalan Talang Kecamatan Lemahwungkuk Kota Cirebon. Di sana, mereka juga berjumpa dengan jemaat sekaligus mengetahui sekilas mengenai ajaran agama Kristen Protestan.

Kemudian, mereka juga berkunjung ke Wihara Dewi Welas Asih dan Klenteng Talang. Meskipun saat itu wilayah Cirebon sedang terik-teriknya, namun peserta tampak bersemangat. Terutama untuk merasakan pengalaman dan suasana yang berbeda.

"Kalau di Klenteng dan Wihara kan, suasananya sangat khas. Ada bau khas dari dupa, lalu juga ada patung dewa-dewa. Nah, disana mereka dijelaskan mulai dari nama-nama dewanya, sampai dengan cerita-ceritanya. Termasuk juga ada persamaan-persamaan dengan ajaran agamanya lainnya, pokoknga sangat menarik sekali bagi mereka," ungkap Cici.

BACA JUGA:Kemenpora Launching TKPN, Jadi Data Base Tingkatkan Kebugaran Pelajar Indonesia

Kategori :

Terkait

Rabu 16 Oct 2024 - 19:27 WIB

Inspiration House Lolos Program BDW