Partai Demokrat Kota Cirebon Galang Parpol Non Parlemen Bahas Koalisi dan Arah Politik

BAHAS POLITIK: Tujuh partai politik (parpol) berdiskusi dengan Partai Demokrat di DPC Demokrat, Kelurahan Larangan, membahas pemilihan walikota/wakil walikota (Pilwalkot) Cirebon yang berlangsung 27 November 2024 mendatang.-demokrat-radar cirebon

BACA JUGA:Petani Gegesik Dukung Gus Abe Jadi Bupati Cirebon di Pilkada 2024

Dian mengaku, dari Partai Demokrat Kota Cirebon sudah memiliki nama yang diajukan sebagai calon walikota Cirebon 2024-2029, yakni Mohammad Handarujati Kalamullah SSos MAP.

“Kalau Demokrat Kota Cirebon sudah ada nama. Tetapi kan nanti ada koalisi. Itu belum ada pembahasan lebih lanjut siapa yang akan diusung untuk menjadi walikota dan wakil walikota Cirebon pada Pilkada 2024 nanti,” paparnya.

Juru bicara PSI Kota Cirebon, Peter Nobel Bestian mengatakan, pertemuan ini untuk mengetahui pandangan Partai Demokrat Kota Cirebon pada Pilkada 2024.

“Kami mengetahui apa yang sudah dilakukan oleh Demokrat untuk Kota Cirebon. Sehingga kami ingin mengetahui pandangan Demokrat pada kontestasi Pilkada mendatang,” terangnya.

BACA JUGA:Noda Integritas

Kata Novel, pihaknya juga sudah mendengar kalau Demokrat mengusung Handarujati Kalamullah untuk menjadi calon walikota Cirebon.

“Kami mendengar pengusungan Handarujati Kalamullah. Semoga bisa solid karena beliau figur yang bisa membawa Kota Cirebon lebih baik,” ucapnya.

Perihal potensi koalisi bersama Demokrat, Nobel mengaku masih melihat konstelasi politik yang sangat dinamis antarpartai. Belum ada tambahan koalisi yang terbentuk dan calon secara resmi. Sehingga, tujuh partai politik non parlemen masih menunggu.

“Untuk koalisi, kita masih melihat. Karena, belum ada koalisi yang terbentuk lagi serta calon yang resmi. Konstelasi politik juga masih sangat dinamis,” tuturnya.

BACA JUGA:Learn Many Other Skills

Nobel mengakui, apabila sudah ada yang pasti, baik koalisi maupun calon yang resmi, maka tujuh partai politik non parlemen di Kota Cirebon akan berunding untuk menentukan arah koalisi.

“Kalau sudah ada yang pasti, baru kami berunding. PSI dan partai non parlemen di Kota Cirebon pasti akan ambil langkah. Kita melihat peta hingga bulan Agustus mendatang,” ungkapnya.

Meski demikian, kata Nobel, tidak menutup kemungkinan tujuh partai politik non parlemen ini bersama Demokrat Kota Cirebon. ”Di tingkat pusat, PSI juga bersama Demokrat, sehingga bisa saja sampai ke daerah,” imbuhnya. (azs)

Tag
Share