Sangkanika Edugarden, Eatery & Wellnes Tawarkan Destinasi Kebun Buah Naga Kuning

Ribuan buah naga kuning di Sangkanika Edugarden Eatery & Wellnes sudah bisa dinikmati pengunjung yang datang ke objek wisata Sangkanurip alami ini.-dokumen-istimewa

KUNINGAN- Keberadaan Sangkanika Edugarden ternyata memantik rasa ingin tahu Penjabat (Pj) Bupati Kuningan H Raden Iip Hidajat.

Lokasinya ada di Desa Jl Simenyan, Desa Sangkanurip, Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan.

Pj Bupati sendiri nampaknya sangat tertarik dengan konsep yang ditawarkan pengelola Sangkanika.

BACA JUGA:Kota Cirebon Sebagai Pusat Perdagangan dan Jasa, Hadapi Tantangan dalam Pengelolaan Air Limbah Domestik

Iip ditemani Sekda Dr H Dian Rachmat Yanuar, Kadisporapar, Elon Carlan dan Kepala Pelaksana BPBD Kuningan Indra Bayu Permana menyambangi Sangkanika, belum lama ini.

Tentu saja kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Kuningan tersebut disambut hangat owner dan pengelola Sangkanika Edugarden.

Selain sebagai salah satu rumah makan terbaru, kawasan ini juga ternyata memiliki keunikan tersendiri yang tidak akan ditemukan di tempat lain. Lokasi Sangkanika juga tidak jauh dari jalan lingkar timur (jalintim) maupun jalan negara, Kuningan-Cirebon.

BACA JUGA:Puluhan Pejabat Pengawas Ikuti Pelatihan Kepemimpinan

Selain menawarkan berbagai jenis kuliner berupa kedai makan dan minum, rumah makan, Sangkanika Edugarden, Eatery & Wellnes ini juga menawarkan destinasi kebun buah naga kuning.

Pengelola mengusung konsep terintegrasi dengan klinik kesehatan gigi dan klinik kecantikan. Dan Sangkanika Edugarden, Eatery & Wellnes ini dikelola oleh PT Sangkanika Astana Gunung Jati.

Owner Sangkanika Ahmad Nur Hidayat menjelaskan, buah naga kuning merupakan salah satu varietas yang jarang ditemukan dibanding buah naga merah.

BACA JUGA:Tawarkan Destinasi Kebun Buah Naga Kuning, Klinik Gigi dan Kecantikan

Karena itu, keberadaan buah naga kuning justru menambah keunikan dari usaha yang sedang dikelolanya tersebut.

Menurut Ahmad Nur Hidayat, buah naga kuning dibanding yang merah memiliki harga dan manfaat yang lebih baik.

Tag
Share