Hadir untuk Menyesuaikan Struktur Sosial Masyarakat
GUNTING PITA: Soft Opening Poliklinik Eksklusif RS Permata Cirebon, Senin, 6 Mei2024.-ADE AGUSTINA-RADAR CIREBON
Ia menambahkan bahwa ke depannya, Poliklinik Eksklusif akan terus dikembangkan, termasuk dengan menambah ruang perawatan yang juga eksklusif.
Ketua Dewan Pengawas RS Permata Cirebon, dr. Asad SpTHT, menambahkan bahwa Poliklinik Eksklusif hadir untuk memberikan kenyamanan dan keamanan pasien, serta menghemat waktu, lebih fleksibel, dan cepat.
Layanan ini, imbuhnya, merupakan pengembangan dari layanan yang sudah ada, dengan tujuan mewujudkan visi dan misi menjadi RS terbaik di Wilayah III Cirebon.
”Poliklinik Eksklusif ini menyesuaikan struktur sosial masyarakat. Secara pelayanan sama, hanya di sini kita membuatnya lebih nyaman. Ini untuk merespons kebutuhan masyarakat yang eksklusif juga. Bukan saja layanan eksklusif, layanan reguler pun akan kita perbaiki,” pungkasnya. (ade)