Akan Ada Grand House dan Agro Wisata, Seperti Apa Lagi Wajah Baru Objek Wisata Belawa Ini

Pemdes Belawa Kecamatan Lemahabang akan mengembangkan objek wisata Cikuya dengan menambah lahan, kemarin.-dokumen -tangkapan layar

CIREBON- Objek wisata Cikuya Belawa yang berada di Desa Belawa Kecamatan Lemahabang kabupaten Cirebon terus dilakukan penataan dan inovasi.

Ini dilakukan agar tingkat kunjungan wisata yang mengandalan alam dan kura-kura ini terus meningkat.

Penataan yang dilakukan melalui pengembangan dan perluasan objek wisata.

BACA JUGA:Taklukkan Korsel di Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda Cetak Sejarah

Kuwu Desa Belawa Deni Kusuma mengatakan, saat ini pihaknya sudah mulai melakukan pengembangan dengan membuat berbagai wahana dan fasilitas lainnya. 

“Pengembangan di awal sudah dilaksanakan diantaranya wahana lalu lintas, pengadaan loket sebagai akses jalan masuk ke lokasi wisata, pembuatan kolam penangkaran kura-kura dan pembikinan toilet,” bebernya.

Untuk pengembangan kelanjutannya, pihaknya akan membangun panggung pentas seni, lapangan parkir, ruang terbuka hijau (RTH), wisata kuliner dan kios-kios untuk para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). 

BACA JUGA:Pilkada Kota Cirebon: Para Bacawalkot dari PDIP Diminta Aktif Turun ke Masyarakat

“Kita akan merencanakan pembangunan grand house dan agro wisata, serta melakukan penanaman pohon berbagai jenis di kawasan wisata, hal ini untuk menunjang agro wisata,” katanya.

Untuk menunjang pengembangan wisata Cikuya Belawa dengan luas lahan sekitar 8 hektare pihaknya bekerjasama dengan Dinas  Pariwisata Kabupaten Cirebon agar mendapatkan bantuan pemerintah. 

“Kalau untuk jumlah anggaran bantuan sementara kita pakai pengajuan Rp2,5 miliar, sementara untuk pengembangan Kawasan Wisata Belawa, Insya Allah di tahun 2025 mendatang,” ujarnya.

BACA JUGA:Baru 3 Ketua Parpol Punya Nyali untuk Maju Pilkada Kota Cirebon

Objek Wisata Cikuya Belawa merupakan wisata yang sangat langka karena keberadaan kura-kura, sehingga perlu dilestarikan.

Kata dia, objek wisata observasi dan edukasi Cikuya sebenarnya salah satu obyek wisata langka dan hanya ada satu di Indonesia. 

Tag
Share