Masyarakat Belum Mampu Buat Jamban, Empat Desa Buang Air Sembarangan

Rabu 22 Nov 2023 - 16:40 WIB
Reporter : Raswidi
Editor : Raswidi

CIREBON - Masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus di kerjakan oleh Pemkab Cirebon terutama Dinas Kesehatan. Karena, sampai sekarang kecamatan yang berada di wilayah perbatasan Kota Cirebon belum terbebas dari open defecation free (ODF) atau buang air besar Sembarangan. 

Camat Mundu H Anwar Sadat MSi mengatakan, Desa Setupatok merupakan desa terakhir yang dinyatakan bebas ODF. Setupatok sudah deklarasi bebas ODF, sehingga Setupatok merupakan desa yang terbaru di Kecamatan Mundu yang dinyatakan bebas ODF.

Kata dia,  dari 12 desa yang ada di Kecamatan Mundu, masih ada empat Desa yang masih termasuk ODF. Delapan desa sudah bebas ODF, sedangkan empat desa masih ODF.  Empat desa di Kecamatan Mundu yang masih ODF adalah Desa Citemu, Waruduwur, Mundu Pesisir, dan Desa Mundu Mesigit, ini semuanya masih ODF. 

BACA JUGA:Kirim Pesan Pemilu Lewat Pertunjukan Sandiwara

Menurutnya, ada hambatan yang menyebabkan empat desa di Kecamatan Mundu masih ODF. Pertama, kata Anwar, masyarakat banyak yang tidak mampu membuat jamban lengkap karena faktor ekonomi. Kedua,  rumah yang ditempati belum jelas statusnya, sehingga ketika ada bantuan pembangunan sanitasi tidak bisa.

“Kemudian sebagian besar menggunakan tanah TN, dan terakhir kesadaran perilaku hidup bersih sehat masih cukup rendah,” ujarnya. 

BACA JUGA:Bambang Mujiarto : Anggaran Pertanian Minim, Negara Mati

Ditegaskan Anwar, pihaknya terus mengupayakan bantuan pembangunan sanitasi dari berbagai instansi. “Kami akan terus mengupayakan lewat dinas terkait di tingkat kabupaten untuk bantuan sarana sanitasi lingkungan, karena dengan bantuan sanitasi ini dirasa sangat maksimal untuk masyarakat bebas ODF,” pungkasnya. 

Pihaknya terus mengupayakan bantuan pembangunan sanitasi dari berbagai instansi. Ia akan terus mengupayakan lewat dinas terkait di tingkat kabupaten untuk bantuan sarana sanitasi lingkungan, karena dengan bantuan sanitasi ini dirasa sangat maksimal untuk masyarakat bebas ODF.(den)

 

Kategori :