CIREBON- Sampah di Kabupaten Cirebon menjadi masalah yang tak kunjung selesai.
Maka jika masalah sampah ini tidak ditangani dengan serius, dampaknya akan semakin merugikan.
Terutama bagi kesehatan masyarakat maupun lingkungan.
BACA JUGA:Di Kota Cirebon Ada 83 Hektare Sawah Tadah Hujan, Pemkot Salurkan 8 Pompa Air Untuk Petani
Maka dari itu, perlu ada langka konkrit dari Pamkab Cirebon.
Ada beberapa langka yang mesti dilakukan untuk mengatasi masalah sampah ini.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Rudiana SE menyebutkan ada beberapa langkah konkret yang bisa diambil untuk mengatasi masalah sampah di Cirebon.
BACA JUGA:Bantuan Pangan Tahap II Turun Bulan Ini, Alokasinya Untuk 612.875 Penerima
Pertama, mendorong pemerintah daerah untuk memperkuat sistem pengelolaan sampah, termasuk memperluas infrastruktur daur ulang dan memperbanyak tempat pembuangan sampah yang terorganisir.
“Pemerintah harus menjadi contoh dalam hal ini. Tidak hanya membuat kebijakan yang tepat, tetapi juga memastikan implementasinya,” jelasnya.
Kedua, mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam program-program kebersihan dan daur ulang.
BACA JUGA:Santer Disebut Maju Pilkada Kota Cirebon, Gus Mul: Saya Fokus Pj sampai Selesai
Produksi harian sampah mencapai 1.200 ton, dimana 65 persennya adalah sampah non-organik.
Sisanya adalah sampah organik yang dihasilkan limbah rumah tangga.
Hal tersebut, kata Rudiana, perlu ditanggapi serius dan harus jadi gerakan bersama-sama secara serius mewujudkan Cirebon bebas sampah.