MAJALENGKA - Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Majalengka berkunjung ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.
Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Majalengka, Dasim Raden Pamungkas, menyatakan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memastikan peluang investasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majalengka di BIJB Kertajati.
Menurut Dasim, Pemkab Majalengka memiliki dana cadangan sebesar Rp150 miliar yang telah disiapkan sejak 2014 untuk berinvestasi di bandara yang berlokasi di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka.
"Kami ingin memastikan apakah Pemkab Majalengka bisa turut berinvestasi di BIJB Kertajati, yang merupakan BUMD milik Pemprov Jabar," ujar Dasim saat ditemui di BIJB Kertajati, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, Sabtu (26/10).
BACA JUGA:Kirim Banyak Dosen Studi Doktoral
Pada kesempatan tersebut, Direktur Utama PT BIJB, M. Singgih, beserta jajaran direksi, menyambut langsung kedatangan Komisi II DPRD Kabupaten Majalengka.
Kedua pihak berdiskusi mengenai peluang investasi Pemkab Majalengka dan rencana pengembangan BIJB Kertajati, termasuk kawasan aerocity di sekitarnya.
Dasim menjelaskan bahwa dana cadangan investasi Pemkab Majalengka ini telah diatur dalam Perda Nomor 5 Tahun 2014, sehingga tidak dapat digunakan untuk keperluan lain meskipun jumlahnya cukup besar.
"Hingga kini, dana cadangan investasi hanya disimpan di bank, dengan keuntungan berupa giro tahunan yang dinilai kurang menguntungkan secara bisnis," ungkap Dasim.
BACA JUGA:Kemeriahan HUT ke-74, IDI Kota Cirebon Gelar Baksos Hingga Senam di Grage Mall
Kunjungan ini juga bertujuan untuk memastikan kesiapan BIJB Kertajati menerima dana investasi dari Pemkab Majalengka.
Dasim menyebut BIJB Kertajati sebagai bandara terbesar kedua di Indonesia setelah Bandara Soekarno-Hatta, yang memiliki potensi besar di masa mendatang, terutama setelah mendengar langsung rencana pengembangannya.
"Kami tidak ingin menjadi tamu di rumah sendiri. Oleh karena itu, kami ingin ikut membesarkan BIJB Kertajati melalui kepemilikan saham, karena potensinya sangat luar biasa," kata Dasim.
Komisi II DPRD Kabupaten Majalengka berencana berkonsultasi dengan Pemprov Jabar terkait peluang investasi Pemkab Majalengka di BIJB Kertajati.
BACA JUGA:Ibu-Ibu Berkrudung Merah di Bangodua Dukung Nina-Tobroni