Dinas Sosial Salurkan Bantuan Kursi Roda
PEDULI: Dinas Sosial Kabupaten Indramayu menyalurkan bantuan kursi roda bagi warga PPKS di Wilayah Kecamatan Widasari.-anang syahroni-radar indramayu
INDRAMAYU-Pemerintah Kabupaten Indramayu melalui Dinas Sosial (Dinsos) menyerahkan bantuan alat bantu kepada dua orang Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), kemarin.
Melalui Dinsos Kabupaten Indramayu, Bupati Hj Nina Agustina memberikan bantuan alat bantu berupa kursi roda kepada Dewi Anggraeni dari Desa Ujungpendok dan Maratus Sholihah dari Desa Kongsijaya Kecamatan Widasari.
Bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk perhatian dari Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA terhadap kesejahteraan PPKS di Kabupaten Indramayu.
Melalui Dinas Sosial, Pemkab Indramayu berupaya memastikan bahwa seluruh warga, termasuk mereka yang memiliki keterbatasan, mendapatkan dukungan yang diperlukan untuk menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih baik.
BACA JUGA:Tingkatkan Parmas, KPU Gandeng Camat dan Kuwu
Bupati Indramayu Hj Nina Agutina SH MH CRA mengatakan penyerahan bantuan ini tidak hanya berupa alat bantu, tetapi juga diiringi dengan pemberian motivasi terhadap para PPKS disabilitas, supaya mereka bisa lebih bersemangat dan percaya diri dalam menjalani kehidupan sosial mereka, serta dapat melaksanakan tugas dan fungsi sosialnya dengan baik.
“Bantuan yang diberikan ini dapat menjadi pendorong semangat bagi PPKS disabilitas agar terus berusaha menjalani kehidupan dengan lebih mandiri dan produktif,” ujar Bupati Nina.
Selain itu, pemberian alat bantu ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup PPKS disabilitas, sehingga mereka dapat memenuhi kebutuhan hidupnya baik secara jasmani, rohani, maupun sosial.
“Dukungan seperti ini sangat penting dalam rangka mewujudkan kesejahteraan sosial yang merata di Kabupaten Indramayu,” pungkasnya. (oni)