Adu Kuat Usulan Pj Bupati Cirebon, DPRD Ikuti Format Usulan Lama

Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon Sofwan ST mengatakan tidak perlu mengajukan calon Pj Bupati lagi untuk menggantikan Imron.-dokumen -tangkapan layar

CIREBON - Mendekati Akhir Masa Jabatan (AMJ) Bupati Cirebon Drs H Imron M.Ag, maka wacana penjabat (Pj) bupati pun mulai muncul lagi.

AMJ Bupati Cirebon Drs H Imron M.Ag pada bulan Mei mendatang.

Ada tiga kandidat yang diusulkan oleh DPRD i pada akhir tahun lalu untuk mengisi jabatan Pj Bupati Cirebon yakni Prof Sugianto yang merupakan Akademisi IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr Hilmy Rivai MPd yang saat ini Sekda Kabupaten Cirebon, serta Kasatpol PP Jabar Drs M Ade Afriandi, MT.

BACA JUGA:Di Akhir Jabatan Bupati Imron Akan Mutasi Lagi? Tentunya Ada Persyaratanya

Sementara dari Pemprov Jawa Barat, juga sudah mengusulkan tiga nama ke Kemendagri. Yakni Dr Dra Rochayati Basra MPd. Saat ini Rochayati menjabat sebagai Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi Pemerintahan Dalam Negeri pada Badan Pengembangan dan Sumber Daya Manusia Kemendagri.

Nama berikutnya yang diusulkan provinsi adalah Dr Hening Widiatmoko MA. Hening saat diusulkan menjabat Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM Pemprov Jawa Barat.

Kemudia nama ketiga atau nama terakhir adalah Ir Hermansyah, yang saat diusulkan menjabat sebagai Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Pemprov Jawa Barat. 

BACA JUGA:Prabowo-Gibran Menang Telak di Jawa Barat, Yuk Lihat Angkanya

Lantas seperti apa langkah selanjutnya soal  Pj bupati ini? Karena  nama-nama Pj bupati ini sudah diajukan kalangan DPRD. 

"Tidak perlu mengajukan calon Pj Bupati lagi untuk menggantikan Imron," kata Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Cirebon Sofwan ST.

"Artinya, cukup menggunakan usulan yang lama yang pernah disampaikan ke Kemendagri"

BACA JUGA:Masa Kerja Komisioner KPU Kabupaten Cirebon Berakhir, Belum Ada Pengganti

AMJ Bupati Cirebon Drs H Imron MAg sendiri akan rampung pada 17 Mei 2024. 

Karena itu, penggantinya pun harus segera disiapkan melalui usulan yang sudah disampaikan.

Tag
Share