3 Bulan Lagi ASN Sudah Bisa Pindah ke IKN

Presiden Jokowi saat melakukan seremoni penyelesaian akhir atau topping off hunian ASN dan personel hankam di kawasan IKN, Jumat 1 Maret 2024.-bpmi-setpres-radar cirebon

KALTIM- Presiden Jokowi mengatakan pembangunan infrastruktur di kawasan Ibu Kota Nusantara atau IKN di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, berjalan sesuai jadwal.

Karena itu, Presiden Jokowi mengatakan pemindahan ASN sudah bisa dimulai Juni 2024 atau sekitar 3 bulan lagi.
Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat melakukan seremoni penyelesaian akhir atau topping off hunian ASN dan personel pertahanan keamanan (hankam) di kawasan IKN, Jumat 1 Maret 2024.

“Saya ke sini salah satunya untuk memastikan bahwa tower untuk ASN kita, untuk hankam, itu bisa selesai dengan tepat waktu,” ujar Presiden Jokowi kepada awak media usai acara.

Menurut Kepala Negara, sebanyak 12 tower hunian ASN dan hankam dijadwalkan selesai pada bulan Juli, diikuti oleh 21 tower tambahan pada bulan September, dan 14 tower lagi pada November. Total keseluruhan, akan ada 47 tower yang selesai pada akhir November 2024. “Pergeseran ASN ke sini (IKN, red) dan hankam ke sini itu sudah bisa dimulai bulan Juni,” ungkap eks Gubernur DKI Jakarta itu.

BACA JUGA:Supaya Wistawan Betah di Kota Cirebon: Perbanyak Destinasi dan Kolaborasi dengan Daerah Sekitar

Presiden Jokowi menambahkan bahwa meskipun ini merupakan proyek jangka panjang, penting untuk memulai dan memastikan bahwa setiap tahap dapat diselesaikan tepat waktu.

Lebih lanjut, Presiden Jokowi menyebut bahwa topping off merupakan simbol bahwa pembangunan hunian bagi ASN telah mencapai tahap yang signifikan dan bahwa struktur utama bangunan telah selesai. Ini menandai langkah besar dalam upaya pengembangan Ibu Kota Nusantara sebagai pusat pemerintahan baru Indonesia.

Sementara itu, di Kawasan IKN, Presiden Jokowi juga meninjau progres pembangunan Kantor Presiden. Presiden Jokowi mengecek pembangunan infrastruktur yang kini telah mencapai 74 persen tersebut.

Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti, mengungkapkan bahwa pembangunan struktur bangunan utama telah selesai. Kini, pihaknya tengah berfokus pada pemasangan baja serta bilah-bilah sayap Garuda yang menjadi bagian penting dari konstruksi.

BACA JUGA:Aston Hotel Cirebon Ajak Masyarakat Donor Darah

“Saat ini bilah-bilah ini sudah terpasang 1.282 dari 4.650, jadi kira-kira sepertiganya. Dan kami harapkan nanti untuk sayap burung Garuda ini bisa selesai di akhir Maret ini,” ujar Diana.

Selain itu, Diana menekankan pentingnya pembangunan Kantor Presiden yang ramah lingkungan dan cerdas, di samping pembangunan interiornya. Diana berharap, Kantor Presiden di IKN bisa selesai dan fungsional pada Juni untuk digunakan dalam Upacara Peringatan Kemerdekaan ke-79 RI.

Kendati menghadapi beberapa kendala, terutama terkait logistik dan pemasangan baja dan bilah, Diana tetap optimistis bahwa pembangunan akan selesai tepat waktu.

“Saya masih optimistis untuk bisa selesai, fungsional, tapi nanti masih ada sedikit-sedikit tambahan, mungkin untuk lanskapnya,” ungkapnya.

Tag
Share