Danrem Bareng Dandim Kuningan Tanam Pohon di Kawasan Ciremai
Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Andi Asmara Dewa bersama Dandim Kuningan Letkol Inf Bambang Kurniawan melakukan penanaman pohon di kawasan Gunung Ciremai. -Agus Panther/Radar Kuningan-radar cirebon
Prajurit TNI dari Kodim 0615 bersama Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Andi Asmara Dewa dan rombongan, telah melaksanakan bakti sosial tanam pohon di Lereng Gunung Ciremai Blok Lambosir, Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kuningan, Jabar, Sabtu (25/2). Kegiatan ini sebagia gerakan nyata untuk menjaga dan mewujudkan kelestarian fungsi lingkungan hidup serta mengurangi dampak pencemaran,
Dalam upaya penghijauan ini, sebanyak 30 pohon jenis alpukat alugator berhasil ditanam. "Kegiatan baksos penanaman pohon ini merupakan salah satu bentuk kesadaran dan kepedulian kita. Tentunya terhadap pentingnya pemulihan kerusakan sumber daya alam, keseimbangan ekosistem, serta pelestarian lingkungan," ungkap Dandim Kuningan, Letkol Inf Bambang Kurniawan.
Selain kegiatan penanaman pohon, rombongan juga memberikan dukungan berupa 50 paket sembako kepada warga Desa Pajambon, Kecamatan Kramatmulya. Rombongan prajurit TNI melakukan perjalanan offroad menempuh rute dari Desa Mandirancan hingga Arunika, melalui beberapa desa.
Menurut Dandim, kegiatan yang dilakukan dapat dijadikan sebagai upaya untuk memberikan edukasi kepada masyarakat demi meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap kelestarian lingkungan.
BACA JUGA:Ratusan Pembalap Cilik Adu Skill di Internal Race Push Bike Championship
“Ini gerakan nyata untuk mencegah semakin memburuknya lingkungan yakni dengan melakukan penghijauan,” tandasnya.
Sekali lagi, Ia berharap, bakti sosial penanaman pohon ini dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan pentingnya pelestarian lingkungan, serta menjadi langkah nyata dalam usaha mencegah kerusakan lingkungan yang semakin parah.(ags)