BJB Syariah Cirebon Gelar Akad Masal PPR Subdisi FLPP 2024
Pelaksanaan Akad Masal Pembiayaan Pemilikan Rumah (PPR) skema FLPP untuk masyarakat berpenghasilan rendahdi Kantor Bank BJB Syariah Cirebon, Kamis (11/1).-APRIDISTA SITI RAMDHANI/RADAR CIREBON-radar cirebon
Memberikan kemudahan bagi masyarakat Cirebon dan sekitarnya untuk mendapatkan rumah, Bank BJB Syariah Cirebon menggelar Akad Masal Pembiayaan Pemilikan Rumah (PPR) skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).
Kegiatan ini diadakan di dua tempat yakni di Cordela Hotel Cirebon dan Kantor Bank BJB Syariah Cirebon, Kamis (11/1). Pemimpin Cabang Bank BJB Syariah Cirebon, Wendy Hilman Natsir menuturkan akad masal PPR Subsidi FLPP 2024 kali ini dilakukan untuk nasabah yang ada di wilayah Ciayumajakuning.
Ada 21 nasabah yang melakukan akad di Cordela Hotel Cirebon bersama PMP Land dan 16 nasabah yang melaksanakan akad di kantor BJB Syariah Cirebon bersama PT Megassa Putra Mandiri untuk perumahan Pesona Mega Permai Kejuden. "Total ada 37 nasabah yang melakukan akad hari ini, pertama di awal tahun 2024," jelasnya.
Fokus bisnis BJB Syariah selain untuk mendukung program pemerintah juga ingin membantu masyarakat MBR memiliki rumah subsidi. BJB syariah Cirebon menjadi salah satu pilihan tertinggi untuk pembiayaan rumah subsidi bagi masyarakat Cirebon dan sekitarnya sejak tahun lalu.
BACA JUGA:KA Ranggajati Alami Keterlambatan
Terbukti sejak 2023 total penyaluran FLPP/PPR Sejahtera BJB Syariah Cirebon sebanyak 940 unit. “Tahun ini kami optimis BJB Syariah Cirebon bisa memberikan kontribusi tinggi untuk penyaluran rumah subsidi dengan target diatas 1.000 unit rumah di tahun 2024," terangnya.
Hingga saat ini penyaluran FLPP/PPR Subsidi BJB Syariah masih terbatas untuk nasabah dengan pengembalian fixed income. BJB Syariah memberikan bisnis proses yang cepat sehingga banyak menjadi pilihan oleh masyarakat. Di tahun ini, BJB Syariah pun terus membuka kerjasama dengan berbagai developer se Wilayah III Cirebon.
“Kami sudah bekerja sama dengan lebih dari 100 developer, diharapkan dengan banyaknya developer yang bekerjasama dengan kami dapat memberikan banyak pilihan bagi masyarakat yang ingin mengajukan pembiayaan FLPP/PPR Sejahtera, serta ditunjang oleh 14 jaringan kantor BJB Syariah yang tersebar di di Wilayah Ciayumajakuning," pungkasnya. (apr/opl)