Belum Diketahui Penyebab Pergerakan Tanah di Beber, Ini Mengancam 3 Rumah Warga
Salah seorang warga Blok Pon Desa Beber Kecamatan Beber menunjukan tembok rumah miliknya yang retak akibat pergerakan tanah.-dokumen -tangkapan layar
Maemunah menyebutkan, pergerakan tanah terjadi kemungkinan akibat pengerukan tanah yang terlalu dalam di area perumahan. Hal tersebut, menurutnya, menyebabkan tanah di sekitar, termasuk sawah milik warga, ikut retak.
“Pergerakan tanah mungkin karena ada pengerukan perumahan. Sebelumnya tidak ada, tapi sejak ada perumahan dua tahun lalu, dinding rumah mulai retak dan bak mandi jadi sering bocor,” ungkapnya.
BACA JUGA:Paul Pogba Konfirmasi Tawaran Transfer ke Manchester City
Maemunah mengaku sudah melaporkan kejadian ini kepada RT dan RW setempat. Bahkan, Bhabinkamtibmas sempat meninjau lokasi, namun hingga kini belum ada solusi yang ditemukan.
“Kami berharap ada tindakan agar kondisi di sini tidak semakin parah. Mungkin perlu diurug atau bagaimana, karena kalau malam hari jalan di sini berbahaya, takut jatuh,” ujarnya.