Setelah Dilantik Jadi Ketua DPRD, Haryono Siap Bentuk AKD

Ketua DPRD Kabupaten Indramayu Drs H Haryono MSi memberikan keterangan kepada awak media usai dilantik sebagai Ketua DPRD periode 2024-2029.-dokumen -tangkapan layar

INDRAMAYU- Anggota DPRD dari Partai Golkar, Drs H Haryono MSi resmi menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Indramayu periode 2024-2029. 

Politisi senior itu dilantik bersama tiga wakil ketua lainnya, yakni Sirojudin dari PDIP, Amroni dari PKB, dan Kiki Zakiyah dari Gerindra pada Selasa 8 Oktober 2024. 

Setelah dilantik, Haryono menyampaikan rasa syukurnya atas amanah yang diberikan oleh masyarakat Indramayu. 

BACA JUGA:Siap Dilantik, KPU Kuningan Rekrut 13.489 Anggota KPPS

Ia menekankan bahwa jabatan yang diembannya merupakan tanggung jawab besar untuk memajukan Kabupaten Indramayu. 

Agenda selanjutnya, menurut Haryono, adalah pembentukan AKD, yang terdiri dari empat komisi, BK, Badan Anggaran (Banggar), dan Bapemperda.  

“Kami akan segera menggelar rapat paripurna untuk penentuan alat kelengkapan dewan (AKD), kemudian dilanjutkan dengan pemilihan dan pelantikan Badan Kehormatan (BK) DPRD,” ungkap Haryono.

BACA JUGA:Perempuan Indonesia Raya Aktif Turun ke Desa Menangkan Paslon Dirahmati

Proses ini, lanjutnya, ditargetkan selesai dalam dua hari kedepan, sebelum pembahasan lebih lanjut mengenai peraturan daerah (Perda).

“Setelah AKD terbentuk, kami akan melanjutkan ke pembahasan di Badan Musyawarah (Bamus)"

"Kami juga akan segera membahas perubahan APBD yang telah mendapat persetujuan gubernur, serta beberapa Raperda penting lainnya, terutama yang berkaitan dengan anggaran,” jelasnya.

BACA JUGA:Jelang Laga Melawan Bahrain, Shin Tae-yong Pertimbangkan Coret 4 Pemain, Apakah Pratama Arhan Termasuk?

Haryono menegaskan bahwa DPRD akan terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Indramayu demi kesejahteraan masyarakat. Ia berharap, pelayanan publik ke depan dapat lebih baik dan sesuai dengan harapan masyarakat.

“Masyarakat Indramayu tentu menantikan perubahan ke arah yang lebih baik. Kami menargetkan agar perda yang dibuat dapat diimplementasikan dengan baik,” pungkasnya. 

Tag
Share