PKS Usung Lucky Hakim-Syaefudin

Selasa 20 Aug 2024 - 17:42 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Bambang

INDRAMAYU-Menjelang pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Indramayu yang mulai dibuka pada 27 Agustus 2024 mendatang, sejumlah partai mulai mengeluarkan rekomendasi untuk mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan maju di Pilkada 2024.

Salah satunya, DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang telah memberikan rekomendasi kepada pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati, Lucky Hakim- Syaefudin. 

Kabar itu, dibenarkan Ketua DPD PKS Kabupaten Indramayu H Ruswa MPdI kepada para wartawan, kemarin. 

Menurut anggota DPRD Kabupaten Indramayu itu, keputusan DPP PKS untuk memberi rekomendasi kepada paslon Lucky-Syaefudin, setelah pihaknya melakukan proses komunikasi politik yang panjang dengan semua partai politik dan semua calon yang serius maju di Pilkada Indramayu 2024. 

BACA JUGA:Jaga Kerukunan Umat Beragama Jelang Pilkada

“Memang prosesnya panjang mulai dari komunikasi politik itu, hasil kita sampaikan ke DPW dan DPP. Ujungnya, DPP memberikan dukungan kepada calon Lucky Hakim, rekomendasikan paslon Lucky-Syaefudin,” ungkap Ruswa. 

Lebih lanjut, dikatakan Ruswa, rekomendasi dari DPP akan dikeluarkan secara resmi pada Selasa, 20 Agustus 2024 pada acara konsolidasi nasional calon kepala daerah yang diusung PKS di Tanggerang. 

Setelah rekomendasi resmi dari partai-partai koalisi keluar, lanjut Ruswa, PKS bersama partai koalisi lainnya seperti Golkar, Nasdem, dan partai lainnya akan secara langsung melakukan deklarasi sebelum pendaftaran ke KPU.

Menurutnya, rekomendasi PKS kepada paslon Lucky-Syaefudin setelah PKS menerima aspirasi baik dari kader partai, tokoh masyarakat, dan berbagai unsur lainnya. 

BACA JUGA:Ingatkan Anggota Jaga Netralitas

“Kita tampung aspirasi dari kader dan masyarakat, dimana kecenderungan arahnya kesana. PKS juga siap menangkan pasangan calon Lucky -Syaefudin bersama dengan partai pengusung sebagai bentuk ikhtiar maksimal dalam memperjuangkan aspirasi yang masuk ke PKS,” kata Ruswa. (oni)

Kategori :

Terkini

Senin 23 Dec 2024 - 20:48 WIB

Pastikan Natal Aman-Kondusif

Senin 23 Dec 2024 - 20:47 WIB

Korupsi Rp300 Triliun, Vonis Ringan

Senin 23 Dec 2024 - 20:43 WIB

Gerindra Tegaskan Tidak Menyerang PDIP

Senin 23 Dec 2024 - 20:19 WIB

BNSP Meluncurkan LSP P3 di Cirebon