7 Kursi di DPRD Kuningan, Partai Golkar Usulan 3 Nama Jadi Calon Pimpinan DPRD

Jumat 02 Aug 2024 - 11:51 WIB
Reporter : Raswidi Hendra Suwarsa
Editor : Raswidi Hendra Suwarsa

KUNINGAN- Partai Golkar Kabupaten Kuningan, Jabar, telah melakukan rapat pleno usulan Calon Pimpinan DPRD Kuningan 2024-2029.

Setidaknya, ada tiga nama yang diusulkan untuk menduduki posisi unsur pimpinan dewan dari caleg terpilih.

Golkar sendiri bakal menempatkan kadernya di unsur pimpinan, usai meraih sebanyak tujuh kursi di DPRD Kuningan dari Pileg 2024.

BACA JUGA:Demo ke Kejari Indramayu, FIM: Tangkap Panji Gumilang

Sehingga ke depan Golkar memiliki posisi Wakil Ketua DPRD Kuningan periode 2024-2029.

Ketua Fraksi Golkar DPRD Kuningan Yudi Budiana menyampaikan bahwa rapat pleno untuk mengusulkan calon Pimpinan DPRD Kuningan telah dilaksanakan.

Kemudian hasilnya telah diajukan kepada DPP Golkar melalui DPD Golkar Jabar.

BACA JUGA:Dirut RSUD di Cirebon Mundur, Aan: Kabarnya Banyak Dokter Juga Mau Mundur

"Kebetulan rapat kemarin dihadiri langsung oleh perwakilan DPD Provinsi Jabar yakni Pak H Dudy Pamuji," ujar Yudi Budiana dalam keterangan pers, Selasa (30/7).

Menurutnya, rapat pleno tersebut diadakan untuk mengusulkan calon Pimpinan DPRD Kuningan. Sebab Partai Golkar Kuningan memiliki hak untuk mengajukan unsur pimpinan sesuai dengan mekanisme yang ada.

"Kami telah membuat kriteria khusus untuk seleksi calon pimpinan, dan saya kebetulan menjadi ketua tim seleksi kriteria tersebut," ujarnya.

BACA JUGA:Pelantikan DPRD Terpilih Terancam Molor

Dia menjelaskan, jika dari para caleg terpilih yang ada, hanya tiga nama yang memenuhi persyaratan. Ketiga nama tersebut yaitu Saw Tresna Septiani, Hj Saodah, dan H Didit Pamungkas.

"Jadi salah satu syarat penting adalah pernah menjadi Anggota DPRD. Maka dari tujuh calon yang diajukan, hanya tiga orang yang memenuhi kriteria tersebut," ucapnya.

Pihaknya mengaku, telah menyerahkan nama-nama ini ke DPP Golkar melalui DPD Golkar Jabar, sehingga kemudian akan menunjuk dan membuat SK. Selama proses seleksi, terdapat sepuluh kriteria yang digunakan.

Kategori :