SUMBER-Tim siaga bencana di Kabupaten Cirebon sudah siap untuk mengantisipasi berbagai bencana alam di musim hujan. Sebagai bentuk kesiapan siagaan, ratusan personel tim mengikuti apel siaga bencana di Halaman Mako Polresta Cirebon, Selasa (5/12).
Apel siaga bencana tersebut dipimpin langsung Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman didampingi Bupati Cirebon H Imron, dan Dandim 0620 Kabupaten Cirebon Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono.
Acara dimulai dengan kesiapan personel yang bertugas, hingga pengecekan perlengkapan agar bisa digunakan kapan pun saat menghadapi bencana alam.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman mengatakan apel siaga bencana diikuti 500 personel gabungan TNI, Polri, pemerintah daerah, dan unsur masyarakat yang dilibatkan dalam penanggulangan bencana.
BACA JUGA:Peringati HKN Tahun 2023, Bupati Indramayu Ungkap Kesuksesan Program Dokter Masuk Rumah
“Kita gelar apel ini, demi mempercepat tanggap jika terjadi bencana.Tim siaga bencana mengantisipasi bencana hidrometeorologi. Sebab, di kurun waktu beberapa hari terakhir hujan sudah mulai turun,” papar Kombes Pol Arif Budiman.
Dijelaskannya, berdasarkan hasil pemetaan potensi kerawanan bencana, sejumlah wilayah Kabupaten Cirebon termasuk kategori rawan bencana banjir, longsor, hingga puting beliung di masa musim hujan. Karena itu, Kombes Arif meminta kepada seluruh personel untuk meningkatkan kewaspadaannya.
Pihaknya juga menyiagakan alat SAR terbatas yang akan digunakan dalam penanggulangan bencana alam. Dari mulai perahu karet, pelampung, life jacket, dan kendaraan khusus lainnya. Hal serupa juga dilakukan instansi lainnya sebagai bentuk kewaspadaan dan mitigasi bencana.
“Seluruh personel Polresta Cirebon hingga Polsek jajaran disiagakan selama 24 jam untuk memberikan respon cepat bersama unsur terkait lainnya membantu warga terdampak bencana,” tandasnya.
BACA JUGA: Bupati Nina Bangga dengan STIKes Indramayu
Sementara itu, Bupati Cirebon Drs H Imron MAg mengucapkan terima kasih kepada Polresta Cirebon yang sudah mempersiapkan apabila terjadi bencana di Kabupaten Cirebon. Diakuinya, di Kabupaten Cirebon sering terjadi bencana saat musim penghujan. Seperti banjir, angin puting beliung, longsor, dan lainnya.
“Mengantisipasi semua itu, kami melakukan apel siaga bencana. Mudah-mudahan di Kabupaten Cirebon tidak ada bencana. Kita siap membantu masyarakat. Kami juga berpesan kepada masyarakat jaga lingkungan, jangan sampai menjadi penyebab terjadinya bencana,” jelasnya. (cep)