BACAKORAN.CO - Rencana Timnas Indonesia yang mengirim skuad lapis kedua di ASEAN Cup 2024 mendapat respons dari pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik.
Hal tersebut lantaran Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam akan saling berhadapan di babak penyisihan grup ASEAN Cup 2024.
Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam tergabung di Grup B bersama Filipina, Myanmar, dan Laos.
BACA JUGA:Maarten Paes Raih Penghargaan di MLS, Apakah Siap Main di AFF?
Berstatus turnamen paling bergengsi di Asia Tenggara, ASEAN Cup (dulu Piala AFF) belum pernah dimenangi oleh Indonesia.
Prestasi terbaik Indonesia di turnamen dua tahunan itu adalah menjadi runner-up pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.
Tahun ini, Indonesia kembali akan mendapat kesempatan untuk mengakhiri paceklik gelar di turnamen tersebut.
BACA JUGA:Mendikdasmen Sambangi PBNU, Bahas Pendidikan Berbasis Komunitas
Namun, Shin Tae-yong selaku pelatih Indonesia tidak ingin publik tanah air terkurung dengan Piala AFF.
Pelatih asal Korea Selatan itu menilai Indonesia harus melihat ajang lebih besar seperti Piala Asia dan Piala Dunia.
"Saya memohon kepada semua pihak jangn terkurung hanya di Piala AFF, tetapi kita harus lebih memajukan diri. Ini agar kita bisa melihat yang lebih besar seperti AFC atau FIFA," kata Shin Tae-yong pada Mei lalu.
BACA JUGA:Penyakit Gondongan Serang Anak-Anak Sekolah Dasar, Akibat Virus dan Waspada Menular
Selain bukan prioritas bagi Indonesia, Piala AFF juga tidak termasuk ke dalam kalender resmi FIFA.
Artinya, klub tidak memiliki kewajiban untuk melepas para pemainnya ke tim nasional.
Dengan demikian, Skuad Garuda kemungkinan tidak akan diperkuat oleh pemain-pemain yang membela klub-klub Eropa.
Oleh sebab itu, Shin Tae-yong kemungkinan besar akan menurunkan skuad lapis kedua di ASEAN Cup 2024.
Sedangkan tim inti akan difokuskan untuk pertandingan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Rencana Shin Tae-yong untuk tidak membawa skuad terkuatnya ternyata sampai ke telinga pelatih Vietnam, Kim Sang-sik.
BACA JUGA:TPS Loksus di Lapas dan Rutan, Pemilih Tak Bisa Coblos Semua Surat Suara
Kim Sang-sik mengaku telah mendengar informasi tersebut dalam wawancara dengan Tuoi Tre.
"Saya telah mendengar informasi ini," kata Kim Sang-sik.
Namun, kompatriot Shin Tae-yong tidak ingin memberikan komentar banyak terkait rencana tersebut.
BACA JUGA: 5.247 Orang Pendamping Keluarga Dapat Bantuan Uang Pulsa, Besarnya Capai Rp10 Miliar
Terlepas dari itu, ia menegaskan bahwa timnya sama sekali tidak memiliki ketakutan terhadap Indonesia.
"Saya sendiri akan menganalisis dan mempersiapkan diri secara terpisah untuk tim Vietnam."
"Kami tidak punya keraguan terhadap lawan kami dari Indonesia," ucap Kim Sang-sik menambahkan.
BACA JUGA: Pembagian Makanan Bergizi Gratis di SDN 1 Kenanga dan SLBN Kabupaten Cirebon
Demikian informasi terkait komentar pelatih Timnas Vietnam usai mengetahui Timnas Indonesia akan menurunkan pemain lapis kedua pada ASEAN Cup 2024 mendatang. (*)