Memang Jadi Kepala Daerah Itu Enak?

Ilustrasi kepala daerah.-istimewa-

BACA JUGA:20 Perusahaan Terkemuka Bakal Hadir dalam Job Fair di SMK Al-Asy’ariyah Losari

Ketiga, Setelah Menjabat

Ada peribahasa, gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang, manusia mati meninggalkan nama.

Bolehlah saya menyetarakan berakhirnya suatu jabatan KDH tak ubahnya manusia yang telah meninggal dunia. Nama baik adalah taruhannya. 

Jika seorang KDH selesai masa jabatannya, maka ada sebuah hepotesis: “jika selama menjabat sebagai KDH mampu menjalankan tugas dengan baik (amanah), berprestasi, dan mampu membahagiakan warga masyarakaatnya, maka setelah jabatannya tanggal akan tetap diingat, dikenang, dan dihargai oleh warga masyarakatnya. 

BACA JUGA:Pelaku Pengiriman Miras Divonis Tipiring Denda Sebesar Rp5 Juta

Akan tetapi jika yang terjadi sebaliknya (terlebih syarat dengan KKN), maka warga masyarakaat yang ditinggalkan tidak akan pernah mengingatnya, apalagi menghargai.

Ketemu saja ogah menyapa. Yang terjadi justru mencemooh dan akan bilang rasain jika dia tersandung masalah hukum.

Ini adalah sebuah risiko seorang pemimpin yang sejatinya sudah diketahui jauh-jauh sebelum memutuskan untuk mencalonkan diri sebagai KDH.

Para pembaca yang baik, begitulah kira-kira gambaran ringkas tentang bagaimana rasanya menjadi seorang KDH, apakah itu Bupati atau Wali Kota, atau bahkan Gubernur sekalipun. Seluruh kesimpulan dan jawaban saya serahkan kepada para pembaca.

BACA JUGA:DLH Agendakan Kegiatan Bersih-bersih Sampah Liar, Saat Ini Sudah Capai 10 Titik

Sekadar mengingatkan, jika kita membaca berita di berbagai koran Rabu, 28 Agustus 2024, di sana banyak memuat berita tentang 3 (tiga) pasangan Calon Walo Kota Cirebon yang mendaftarkan diri sebagai sebagai peserta Pilkada ke KPU. Sudah selayaknya beliau-beliau paham tentang 3 (tiga) kondisi sebagaimana yang telah saya gambarkan di atas. 

Tugas kita minimal mendoakan semoga pertarungan mereka selalu dalam keadaan sehat demokrasi. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa menentukan yang terbaik untuk Kota Cirebon tercinta ini. Aamiin. (*)

*Penulis adalah Warga Kota Cirebon

Tag
Share