Pertamina Lakukan Uji Coba Pembelian BBM Pertalite Gunakan QR Code
Pertalite menggunakan QR code-ist-dokumen -tangkapan layar
“Kami berharap sarana dan fasilitas digital di SPBU dapat diandalkan, dan masyarakat Kabupaten Majalengka memiliki kesadaran yang tinggi terhadap program Subsidi Tepat BBM,” harapnya.
BACA JUGA:Fakta Unik lagu dari Bernadya selalu berhasil memikat pendengar
Maman juga menambahkan bahwa periode uji coba kewajiban transaksi BBM JBKP dengan QR Code akan dibagi menjadi dua tahap:
Tahap I, masa transisi selama dua bulan, yaitu Juli dan Agustus 2024. Konsumen yang belum mendaftar akan tetap dilayani.
Proses pendaftaran dapat dilakukan secara mandiri melalui website subsiditepat.mypertamina.id atau melalui helpdesk di SPBU terdekat.
BACA JUGA:Dendang Bernadya penyanyi yang sedang melanglangbuana ke seluruh penjuru
Tahap II, masa implementasi penuh transaksi menggunakan QR code.
Konsumen yang tidak memiliki QR code tidak akan dilayani, sehingga konsumen didorong untuk segera mendaftar kendaraannya.