Undercut Barbershop Buka Cabang di Sumber

GUNTING PITA: Undercut Barbershop cabang kedua resmi dilaunching di Sumber, Sabtu malam (9/12), dengan menghadirkan Rommi AFI sebagai brand ambassador.-ABDULLAH-RADAR CIREBON

SUMBER- Setelah sukses membangun bisnis Undercut Barbershop di Jalan Cipto Kota Cirebon, Undercut Barbershop melebarkan sayap bisnisnya dengan membuka cabang kedua di Sumber. 

Grand opening cabang kedua Undercut Barbershop digelar di Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon, Sabtu malam (9/12).

Owner Undercut  Babershop, Primadana Gilang  Ramadhan menjelaskan, launching Undercut Barbershop cabang kedua sebenarnya sudah dilakukan tanggal 19 November 2023 yang diawali dengan soft opening dan syukuran keluarga.

BACA JUGA:Desak Hotmix Jalan Lingkar Gebang, Camat Gebang Sebut Akses Penting Menuju Pantai Baro

“Kemudian tanggal 9 Desember 2023 grand opening Undercut Barbershop cabang kedua di Sumber pada malam ini (Sabtu) dengan mengundang Rommi AFI sebagai brand ambassadornya Undercut Barbershop,” ungkap Gilang. 

Lebih lanjut, dikatakan Gilang, dipilihnya Sumber sebagai cabang kedua karena penduduk di Kabupaten Cirebon padat. Karena itu, Gilang mengaku optimis bisnis pangkas rambutnya ini akan terus berkembang. “Saya yakin di cabang kedua ini terus berkembang,”  ujarnya. 

Gilang menceritakan awal mula membuka bisnis barbershop cabang pertama tahun 2016. Diakui Gilang, membuka cabang pertama lebih rumit karena dirinya masih awam, seperti beli barang dan mencari customer atau pelanggan.

Kondisi berbeda saat membuka cabang kedua karena dirinya sudah paham apa yang mesti dilakukan. “Usaha itu tergantung kita dengan pegawai menghargai customer supaya nyaman ketika datang, jasa itu intinya komunikasi dan pelayanan,” tandasnya. 

BACA JUGA:Tanggapi Kritik BEM UGM soal Dirinya, Jokowi Ingatkan soal Etika dan Sopan Santun

Untuk membuka cabang kedua, menurut Gilang, tidaklah mudah. Tidak heran, apabila dirinya membutuhkan waktu 5 tahun karena butuh proses ketat karena ini berkaitan dengan rambut, sedangkan rambut itu adalah mahkota. Sehingga, merekrut karyawan harus ada proses seleksi yang sangat ketat. “Yang daftar 10 tapi yang kita terima hanya satu, karena proses seleksinya sangat ketat dan tidak bisa main-main,” pungkasnya. (abd) 

Tag
Share