PHRI Kuningan Tatap Masa Depan Industri Pariwisata dan Perhotelan Lebih Cerah dan Berkelanjutan

Kegaitan pelantikan pengurus PHRI Kuningan yang diketuai Hanyen Tenggono SH di Hotel Santika Kuningan, Rabu 3 Juli 2024.-dokumen -tangkapan layar

"Kita memiliki potensi yang besar, dan bersama, kita dapat mewujudkan visi Kabupaten Kuningan sebagai destinasi pariwisata kelas dunia yang inklusif, berkelanjutan, dan inovatif"

BACA JUGA:Keliling Parpol Untuk Jajaki Koalisi, Hingga Sekarang PDI P Masih Jomblo

"Terima kasih kepada semua stakeholder yang telah berkontribusi. Mari kita maju bersama, mendorong akselerasi dan sinergitas untuk pertumbuhan pariwisata berkelanjutan di Kabupaten Kuningan," terangnya. 

Hanyen juga menyampaikan tujuan dan tugas PHRI, yaitu sebagai pembina bagi asosiasi profesi di lingkungan usaha jasa akomodasi dan makanan minuman, serta lembaga pendidikan pariwisata. PHRI juga bertujuan untuk meningkatkan kerja sama antar anggota dengan organisasi dan asosiasi lainnya, baik dalam maupun luar negeri.

Tugas PHRI meliputi pembinaan dan pengembangan badan usaha di bidang jasa akomodasi, makanan dan minuman, serta lembaga pendidikan pariwisata, serta mengembangkan potensi kepariwisataan nasional secara serasi, selaras, dan seimbang antara masyarakat, pemerintah, dan swasta.

Tag
Share