Hadir di Cannes Film Festival 2024
Aktris Raline Shah saat menghadiri Cannes Film Festival 2024 di Cannes, Prancis. -ist-radar cirebon
RALINE Shah, yang dikenal sebagai seorang aktris, model, dan filantropis, menghadiri Cannes Film Festival 2024. Kehadirannya di sana untuk belajar dan memberikan dukungan pada film Indonesia yang ditampilkan dalam kancah festival film internasional tersebut.
Dalam pernyataan yang dikutip dari siaran pers Magnifique Indonesia pada Sabtu (18/5), Raline menyatakan bahwa kehadirannya yang ketiga kalinya di Cannes Film Festival adalah sebagai bagian dari proses memahami industri film yang ia sebut sebagai 'kembalinya menjadi murid'.
Saat berada di festival film tahunan di Cannes, Prancis, Raline Shah menyempatkan waktu untuk menonton beberapa film peserta festival, sambil belajar dari para praktisi industri yang berpengalaman.
Kehadirannya di Cannes Film Festival 2024 juga bertujuan untuk memberikan dukungan pada film "Women From Rote Island" yang diproduksi oleh Bintang Cahaya Sinema dan Langit Terang Sinema, di mana film tersebut turut ditampilkan dalam festival tersebut.
BACA JUGA:Golkar Disebut Gandeng Raffi Ahmad di Pilkada 2024
Selain itu, Raline juga berencana untuk menghadiri pemutaran perdana film "Kinds of Kindness", karya sutradara Yorgos Lanthimos, yang dibintangi oleh aktris pemenang Piala Oscar, Emma Stone.
"Saya berharap Cannes Film Festival 2024 akan memberikan wawasan dan pengetahuan berharga bagi saya, yang tentunya akan berdampak pada karya-karya saya di masa depan. Saya juga berharap dapat menjadi inspirasi bagi para partisipan festival dari Indonesia agar terus berkarya dengan lebih baik lagi," ujar Raline Shah, yang saat ini berada di bawah manajemen Artist International Group yang dipimpin oleh David Unger.
Penampilannya di Cannes Film Festival 2024 mencerminkan komitmen dan semangatnya dalam mendukung dan memajukan perfilman Indonesia dalam panggung internasional. (antara)