Vietnam vs Indonesia: Garuda Datang dengan Tekanan

Timnas Indonesia akan kembali bermain melawan Vietnam.-dok pssi-radar cirebon

HANOI- Timnas Indonesia menargetkan kemenangan atas Vietnam untuk membuka asa lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Saat ini, Indonesia berada di atas angin setelah dua kali memecundangi Vietnam di dua pertandingan terakhir tahun ini. Semuanya dengan skor tipis 1-0, di ajang Piala Asia 2023, serta pada kualifikasi Piala Dunia 2026 beberapa hari lalu.

Skuad Garuda –julukan timnas Indonesia- sukses mengalahkan rivalnya asal Asia Tenggara tersebut di laga sebelumnya yang digelar di Jakarta, berkat gol semata wayang Egy Maulana Vikri.

Namun, pasukan Shin Tae-yong kini dihadapkan dengan tugas sulit di My Dinh Stadium, Hanoi. Indonesia akan dijamu Vietnam pada Selama malam 26 Maret 2024, dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI mulai pukul 19.00 WIB.

BACA JUGA:Oknum Guru di Cirebon Akui Cabuli Muridnya, Pakai Iming-iming Stiker Jerawat Bintang Warna Biru

Vietnam sendiri bukan lawan mudah ketika bermain di depan pendukungnya sendiri. Apalagi mereka juga membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, seperti halnya Indonesia.

Kabar dari Vietnam, mereka tengah dalam laju buruk dan menelan enam kekalahan di enam pertandingan terakhirnya di semua kompetisi. Mereka tentu menghindari hasil minor lainnya saat dihadapkan dengan Indonesia. Tim The Golden Star membutuhkan kemenangan saat menghadapi skuad Garuda di Stadion My Dinh, untuk menjaga asa lolos ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Demi mewujudkan hal itu, pelatih Philippe Troussier meminta fans Vietnam memperlihatkan gairah seperti yang ditunjukkan suporter Indonesia. “Mudah-mudahan, ketika main di Hanoi, kami lebih kuat. Kami berharap para fans datang ke stadion untuk memberikan dukungan penuh kepada tim. Seperti fans Indonesia yang menginspirasi tim mereka," kata Troussier.

Sementara itu, skuad timnas Indonesia melakukan gerakan tutup mulut ketika mereka mendarat di Bandara Noi Bai, Hanoi, Sabtu (23/3) sore WIB. Timnas Indonesia tiba dengan kondisi “pincang”, menyusul absennya sejumlah pemain akibat terserang demam dan menjalani sanksi akumulasi kartu kuning.

BACA JUGA:277 Sengketa Pemilu 2024, Rabu 27 Maret Mulai Sidang

Para penggawa skuad Garuda juga terlihat memakai masker. Hal itu disebabkan sejumlah pemain sedang terserang flu, sehingga penggunaan masker bertujuan untuk mencegah penyebaran.

Dalam sejumlah tayangan video yang dirilis media Vietnam ketika timnas senior tiba di Bandara Noi Bai sekitar pukul 15.00, tidak terlihat sosok Nadeo Argawinata, Sandy Walsh, Ivar Jenner, maupun Rafael Struick.

Laman Bongda+ mewartakan, skuad timnas senior melakukan aksi tutup mulut saat ditanya mengenai situasi terkini berdasarkan instruksi pelatih Shin Tae-yong. Juru taktik asal Korea Selatan ini juga menolak secara halus ketika ditanya hal serupa.

Justin Hubner pun enggan memberikan komentar ketika ditanya mengenai duel Vietnam kontrak Indoneia. Satu-satunya pemain yang bersedia memberikan komentar adalah Thom Haye.

Tag
Share