Sukses Saling Mengisi dan Makin Mesra

Sekda Dian dan Pj Bupati Raden Iip Hidajat selalu menjalin hubungan yang harmonis sehingga roda pemerintahan berjalan dengan baikl selama 4 bulan. -ist-radar cirebon

BACA JUGA:Membahayakan saat Tergenang

Dengan asumsi  demikian, sangatlah mungkin sosok DRY bukan hanya diusung sebagai cawabup, tapi memenuhi kriteria untuk disukseskan sebagai calon Bupati Kuningan periode 2024-2029. 

"Tidak menutup kemungkinan Pak Dian menjadi figur yang menakhodai Kuningan selanjutnya. Peluangnya besar dan publik sudah sangat mengenalnya. Partai-partai juga saya yakin tertarik dengan karir cemerlangnya pak sekda di pemerintahan," sebut Jarwo.

Tapi ada juga yang menyebut bahwa Pj Bupati Raden Iip Hidajat bisa menjadi bakal calon bupati Kuningan. Selama hampir 4 bulan menjabat, Raden Iip diyakini sudah memahami karakter dan keinginan masyarakat Kabupaten Kuningan.

"Dengan pengalaman birokrasinya selama ini di pemerintah provinsi, Raden Iip mampu membuat situasi birokrasi di pemkab menjadi kondusif. Ditambah lagi hubungan antara Pj Bupati dan Sekda H Dian Rachmat Yanuar sangat dekat. Ini sebenarnya peluang bagi Iip sendiri untuk memimpin Kuningan secara defenitif nantinya," kata Jarwo. 

BACA JUGA:Pemkab Segera Bangun Kantor MUI Kuningan di Kompleks KIC

Menurut Jarwo, kemesraan Pj Bupati dengan Sekda Dian bisa dilihat dari banyak baliho dan spanduk yang memasang foto Pj Bupati dan Sekda. Baliho dan spanduk tersebut dipasang di lokasi strategis dan juga berbagai kegiatan pemerintahan. 

"Saya menganalisa, Sekda Dian juga memiliki hasrat politik yang besar. Dan itu sangat lumrah serta manusiawi. Tak ada yang salah. Bahkan saya sangat mendukung jika memang sekda memiliki keinginan seperti itu. Ingat seorang sekda juga mempunyai hak dipilih dan memilih. Nah, mungkin Pilkada 2024 ini menjadi momen istimewa bagi Sekda Dian untuk mewujudkan keinginannya," papar Jarwo.

Karena itu, lanjut Jarwo, jika kemudian pada akhirnya Raden Iip maju di Pilkada Kuningan sebagai calon bupati, sebaiknya menggandeng Sekda Dian sebagai bakal calon wakil bupati. Alasannya, keduanya sudah teruji dekat dan saling mengisi selama hampir 4 bulan berduet di pemerintahan 

"Dari sisi politik, Raden Iip berhasil mempopulerkan namanya melalui berbagai kehadirannya dalam hampir kegiatan. Baik yang digelar oleh pemerintah, kepolisian, militer, swasta, keagamaan, sosial, masyarakat, pemuda maupun kecamatan," sebut dia. (ags)

Tag
Share