3.082 Satlinmas Kawal Pemilu di TPS hingga Penghitungan Suara

PELATIHAN: Sebanyak 500 Linmas se-Kecamatan Kesambi terlibat pelatihan pengamanan Pilpres dan Pileg di Pendopo 76 Makodim 0614/Kota Cirebon, Rabu (29/11).-ADE GUSTIANA-RADAR CIREBON

CIREBON - Satlinmas memegang peranan penting dalam Pemilu tahun depan. Terutama menjaga keamanan. Sejak di lingkungan Tempat Pemungutan Suara (TPS) hingga akhir atau tahap perhitungan.

Sebanyak 500 Linmas se-Kecamatan Kesambi terlibat pelatihan pengamanan Pilpres dan Pileg di Pendopo 76 Makodim 0614/Kota Cirebon, Rabu (29/11). Dalam rangka mendukung dan menyukseskan Pemilu Serentak Pilpres dan Pileg 2024.

Mereka akan disebar untuk mengamankan TPS. Sebelumnya terlebih dahulu diberikan materi, mulai pengenalan alat kelengkapan Pemilu, baris-berbaris hingga kesiapsiagaan bencana. 

BACA JUGA:Segabon Bagikan Kaus Ganjar di Kawasan Kanoman

Dandim 0614/Kota Cirebon Letkol (inf) Robil Syaifullah mengatakan pelatihan dilakukan selama dua hari. Juga materi dari BPBD tentang kesiapsiagaan bencana.

Sementara itu, Plt Walikota Cirebon Hj Eti Herawati menuturkan, kegiatan tersebut akan meningkatkan kapasitas, pengetahuan, pemahaman, dan wawasan para anggota Linmas. Sehingga mereka meng-upgrade diri agar semakin prima dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. 

"Karena pada dasarnya, menjadi anggota Linmas harus memiliki kemampuan manajemen pengendalian diri agar terbentuk mental dan fisik yang kuat," ucapnya.

BACA JUGA:353 CPNS Formasi 2021 Resmi Dilantik Jadi PNS

Selain bertugas mengamankan TPS, Eti mengatakan, Linmas juga berfungsi sebagai pengamanan. Sehingga anggota Linmas harus mampu melerai jika terjadi konflik di lingkungan.

"Hal ini agar tidak sampai terjadi perpecahan terutama menjelang atau selama pemilihan umum tahun 2024. Total jumlah Linmas yang dilibatkan pengaman Pemilu 2024 se-Kota Cirebon sebanyak 3.082 anggota Linmas," katanya.

Masih di tempat yang sama Ketua KPU Kota Cirebon Merdeko menerangkan, Limas bagi KPU sangat strategis karena garda terdepan untuk memberikan rasa aman nyaman, tertib dan tentram bagi petugas KPPS saat mereka melakukan tugas di TPS.

BACA JUGA:Perkuat Keandalan Sistem Listrik

"Mulai dari tahapan TPS Linmas sudah mulai dilibatkan, kemudian pengawalan kotak suara dari kelurahan sudah harus mendapat pengamanan dan juga menjaga kerertiban saat penghitungan suara. Kemudian tugas dan peran dari Linmas nanti harus mengamankan saat distribusi kotak suara ke TPS," pungkasnya. (ade)

Tag
Share