ASN Diingatkan Jaga Netralitas

SEPAKAT: Bawaslu Kabupaten Indramayu Ahmad Tabroni menadatangai deklarasi pemilu damai dan berintegritas.-anang syahroni-radar cirebon

INDRAMAYU-Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA meminta Bawaslu beserta jajarannya untuk bekerja profesional. 

Hal itu diungkapkan Bupati Nina saat menghadiri apel siaga persiapan pengawasan masa tenang, pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 di Stadion Tridaya, Rabu (7/2).

Dikatakan Bupati Nina, salah satu bentuk profesionalitas Bawaslu adalah dengan mendokumentasikan peristiwa sesuai fakta di lapangan serta menetralisir apabila terdapat peristiwa-peristiwa yang terjadi bersama KPU, PPK, KPPS, Forkopimda maupun Forkopimcam.

Sehingga, lanjut Bupati Nina, untuk memastikan hal tersebut mulai dari tingkat Bawaslu kabupaten hingga pengawas TPS (PTPS) memiliki pemahaman yang utuh tentang peraturan pengawasan pemilu. 

BACA JUGA:Komitmen Perjuangkan Nasib Nelayan

Karena, lanjutnya, dengan terselenggaranya kegiatan pengawasan dengan baik, berarti telah menjaga keutuhan demokrasi dan kepercayaan masyarakat pada penyelenggara pemilu.

“Penyelenggara maupun masyarakat untuk senantiasa berkomitmen dan berperan aktif untuk menjaga kondusivitas serta keamanan selama pelaksanaan pemilu. Agar pemilu tahun ini lebih baik kita kawal bersama jalannya pemungutan suara dengan koordinasi aktif bersama KPPS, PPS, PPK maupun KPU,” ajak Bupati Nina.

Dalam kesempatna itu, Bupati Nina juga meminta kepada seluruh pengawas pemilu untuk memastikan tidak ada lagi kegiatan kampanye selama masa tenang.

“Saya juga meminta pengawasa pemilu untuk memastikan tidak adanya kecurangan dalam bentuk apa pun saat pemungutan dan penghitungan suara pada hari pelaksanaan pemilu, sehingga suara rakyat betul-betul terjaga dan terkawal dengan pasti,” tuturnya.

BACA JUGA:Universitas Kristen Maranatha Bantu Rehabilitasi SMA Santa Maria 1

Bupati perempuan yang diusung PDI Perjuangan itu juga mengimbau agar masyarakat Indramayu dapat menggunakan hak pilih dan tidak golput. “Aparatur Sipil Negera (ASN) juga harus menjaga netralitas dan jangan sampai ada intervensi dari pihak mana pun,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Kabupaten Indramayu, Ahmad Tabroni mengatakan, apel siaga bukan hanya sebatas seremonial belaka, namun menjadi momentum yang tepat untuk pengingat bersama terkait tugas pokok dan fungsi pengawasan pemilu yang harus dipahami oleh masing-masing personel Bawaslu. 

Menurut Tabroni, sesuai dengan arahan Bawaslu RI, lembaga Bawaslu dalam konteks Pemilu Tahun 2024 harus hadir dalam kapasitas bukan hanya berbicara terkait pelaksanaan tugas pengawasan maupun dari sisi fungsi kelembagaan. 

“Personil Bawaslu harus siap siaga melaksanakan persiapan bukan hanya pada hari sebelum dan saat pelaksanaan pemilu, namun juga pasca pemilu,” ujarnya.

Tag
Share