Kembangkan Ruang Publik Pariwisata Perkotaan

MAJALENGKA - Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan  Kabupaten  Majalengka, H Ida  Heriyani  mengatakan berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8  tahun 2021  tentang rencana pariwisata Kabupaten Majalengka bahwa ada kawasan strategis pariwisata perkotaan untuk diaktifkan dan dikembangkan. Baik itu kawasan olah raga maupun kawasan pariwisata perkotaan, yakni ruang-ruang publik yang dapat dikembangkan seperti Alun-alun Majalengka, Taman Bagja Raharja Kasungka Food Cort, Taman Raharja di Bunderan Munjul Indah yakni Taman Sejerah serta Taman Dirgantara.

“Kami bersama pengelola  kawasan pariwisata perkotaan ngaliwet bersama di  arena Majalengka Creative Center(MCC)  dalam upaya optimlalisasi aktivasi ruang terbuka yang ada di pusat Kota Majalengka,  dan mengevaluasi kegiatan dan program kerja,” kata Ida diiyakan Kepala UPTD Kawasan Strategis Pariwisata Perkotaan  pada Disparbud, Mulyana Alamsyah, SKM  dan Kabid Destinasi Priwisata, Ridwan.

Menurut Ida, kawasan paralayang di Gunung Panten Majalengka termasuk  kawasan pariwisata olahraga unggulan di Kabupaten Majalengka.

Sementara itu, seorang pegawai pada Parbud  Kawasan Pertamanan, Toni Tresna  menyatakan agar Disparbud bisa sinergis  dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH), sehingga  pengelolaan taman kota terutama soal penanganan sampah bisa bersama- sama dan tidak mengandalkan pegawai Parbud.

BACA JUGA:Terdata 26.837 Pemilih Pemula

“Petugas kebersihan pada DLH tidak hanya  membersihkan trotoar pada taman, tapi juga membersihkan  lingkungan di taman itu,” harapnya. (ara)

Tag
Share