Anggaran Minim, Rambu Lalin di Kota Cirebon Memprihatinkan

Lampu merah di gedung BAT mengalami korslet karena tersambar petir, dan Dishub Kota Cirebon mau memperbaikinya ternyata biayanya sangat mahal.-dokumen -Radar Cirebon

CIREBON - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cirebon mengaku prihatin dengan kondisi rambu lalu lintas yang ada di Kota Cirebon. Seperti,  ada lampu merah yang dipasang sejak tahun 2010 sampai sekarang belum ada pergantian, dengan kondisi lampu yang sudah tidak terang lagi. 

“Lampu merah ada yang dipasang sejak tahun 2010 dam sampai sekarang belum diganti,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Cirebon, Drs Andi Armawan, kemarin.

Bahkan saat hujan deras Selasa sore, kata Andi, lampu merah di gedung BAT mengalami korslet karena tersambar petir. Saat itu oleh Dishub langsung diperbaiki. “Saya kira perbaikannya mudah, eh ternyata tidak semudah yang dibayangkan. Walaupun itu kewenangan Kementerian Perhubungan karena berada di jalan nasional,” katanya. 

BACA JUGA:Kabupaten Cirebon Optimis 2024, Zero Stunting

Andi tidak menampik kondisi anggaran yang minim membuat penggantian rambu-rambu lalu lintas tidak mudah. Dari pemantauan di lapangan memang  banyak rambu lalu lintas dalam kondisi tidak jelas dan tidak terbaca dengan baik oleh pengendara. Tidak hanya itu, terdapat zebra crsoss yang sudah tidak terlihat warnanya. Andi tidak menampik kondisi anggaran yang minim membuat penggantian rambu-rambu lalu lintas tidak mudah. (**)

 

 

 

 

Tag
Share