Enam Personel Polisi Diganjar Penghargaan
BERI APRESIASI: Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni memberikan penghargaan kepada personel kepolisian yang berprestasi.-humas polresta cirebon-radar cirebon
CIREBON-Enam personel Polresta Cirebon menerima penghargaan atas dedikasi dan prestasi mereka dalam menjalankan tugas.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, dalam apel pagi di Lapangan Mapolresta Cirebon, Senin (16/12).
Salah satu penerima penghargaan adalah Kapolsek Dukupuntang, AKP Nuryana, yang dinobatkan sebagai Kapolsek terbaik atas keberhasilannya mengelola dinamika kamtibmas dan membina anggota.
Selain itu, Aiptu Hadi Faturakhman dari SPKT turut mendapat penghargaan atas keberhasilannya mempertemukan ayah dan anak yang telah terpisah selama 31 tahun.
BACA JUGA:Aston Cirebon Juara Dua di Archarity Run 2024
Empat anggota Satlantas Polresta Cirebon, yakni Aiptu Rahmat, Aiptu Yosep Pratikno, Bripka Ari Suryanto, dan Bripka Dudi Amarullah, juga mendapat apresiasi atas kontribusi mereka dalam membantu pengungkapan kasus narkoba di wilayah hukum Polresta Cirebon.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, menyampaikan apresiasi kepada para personel atas kerja keras mereka.
“Apel pagi ini menjadi indikator kedisiplinan anggota Polri. Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi atas prestasi mereka. Selamat kepada para penerima penghargaan,” ujar Kombes Sumarni.
Polisi perempuan berjilbab itu, juga mengingatkan pentingnya kepekaan dan kepedulian polisi terhadap masalah di masyarakat. “Kita harus selalu hadir untuk membantu masyarakat. Anggota yang menerima penghargaan hari ini telah membuktikan dedikasi tersebut,” tambahnya.
BACA JUGA:Antisipasi Jelang Nataru, Dishub Perbaiki PJU hingga Siapkan Posko
Kedepan, kata Kombes Sumarni, Polresta Cirebon akan fokus pada persiapan Operasi Lilin 2024 untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru.
Kapolresta mengingatkan seluruh personel untuk menjaga kesehatan dan siap memberikan pelayanan terbaik. “Utamakan kepentingan masyarakat dan terus berikan yang terbaik,” tegasnya. (cep)