Kritik Pembelian Manchester United

BERI KRITIK: Gary Neville mengatakan bahwa musim ini Manchester United telah menjadi sebuah aib sampai akhir musim setelah Sir Jim Ratcliffe mengakuisisi 25 persen saham klub saat malam natal.- Mutv.com-

MANCHESTER - Gary Neville mengatakan bahwa musim ini Manchester United telah menjadi sebuah aib sampai akhir musim setelah Sir Jim Ratcliffe mengakuisisi 25 persen saham klub saat malam natal.

Gary Neville mempermasalahkan waktu pengumuman tersebut yang dilakukan Senin (25/12) waktu setempat dengan membuat tulisan di media sosial X.

"Manchester United 2023 adalah aib sampai akhir. Waktu pengumuman ini benar-benar mengerikan dan tidak ada organisasi yang berfungsi yang akan memikirkannya." Kata Gary Neville di media sosial X. Dilansir Beinsports.

Gary Neville berharap Ratcliffe yang seorang penggemar Manchester United di masa kecilnya untuk bisa mengembalikan kejayaan klub.

BACA JUGA:Ada Aroma Barcelona di tim milik legenda sepak bola David Beckham

"Pokoknya semua yang terbaik untuk Jim Ratcliffe dan saya harap dia bisa menemukan cara untuk memperbaiki klub lagi dan kembali menjadi sesuatu yang terhormat di dalam dan di luar lapangan,” katanya.

Pembelian 25 persen saham oleh Ratcliffe ini dilakukan setelah keluarga Glazer berniat untuk menjual saham dari Manchester United.

Manchester United saat ini menjalani musim yang sangat buruk, mengalami banyak kekalahan sebelum Natal dibandingkan musim manapun sejak musim 1930 dan tidak mencetak gol selama empat pertandingan, ini merupakan rekor terburuk mereka selama 30 tahun.

BACA JUGA:Capres Pertama yang ke Majalengka

Posisi Manchester United yang berposisi 8 klasemen Liga Inggris dan berada di posisi terbawah di grup Liga Champions.

Ratcliffe melalui INEOS akan mengambil alih pengelolaan operasional Manchester United.

Dilansir Beinsports, bahwa banyak penggemar yang mengalami perasaan campur aduk setelah masuknya investasi dari Ratcliffe dengan 25 persen membuat Glazer masih memegang kendali penuh di Manchester United. (jpnn)

Tag
Share