Kevin Diks Resmi Perkuat Timnas Indonesia saat Kontra Jepang dan Arab Saudi
Kevin Diks bisa jalani debutnya di Timnas Indonesia saat kontra Jepang dan Arab Saudi.--FCKopenhven
BACAKORAN.CO - Kevin Diks menjadi pemain tambahan Timnas Indonesia jelang kontra Jepang dan Arab Saudi bulan November ini.
Kevin Diks sudah menjalani sumpah kewarganegaraan Indonesia dan sudah siap untuk bergabung dengan Timnas Indonesia usai menjalani perpindahan federasi.
Diketahui sebelumnya, Kevin Diks tinggal menunggu perpindahan federasi untuk bisa bergabung dengan skuad Garuda.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Vs Timnas Jepang, Samurai Biru dalam Kondisi Darurat
Terbaru, ada kabar baik soal Kevin Diks menjelang laga Timnas Indonesia vs Jepang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengindikasikan pemain Copenhagen itu bisa bermain melawan Jepang sekaligus debut dengan Skuad Garuda.
"Kevin Diks siap membela Timnas Indonesia menghadapi Jepang," tulis Erick Thohir pada media sosialnya di instagram.
BACA JUGA:Optimalisasi Pengelolaan Kearsipan, Gelar Kegiatan Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip
Rumor soal debut Kevin Diks bersama Timnas Indonesia sudah mencuat dalam beberapa minggu terakhir.
Namun, kabar tersebut belum bisa dipastikan karena PSSI saat itu masih berjuang menyelesaikan kepindahan federasi Kevin Diks dari KNVB (Belanda) ke PSSI (Indonesia).
Kevin Diks sendiri resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Jumat (8/11/2024) lalu.
BACA JUGA:Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki Bertambah, Basarnas Siap Berikan Tempat Terbaik
Kehadiran pesepak bola berusia 28 tahun itu akan menjadi tambahan amunisi penting bagi Timnas Indonesia.
Selepas menjadi WNI, Diks sudah tak sabar segera mengenakan jersei Garuda di dada.
"Saya sangat bangga menjadi WNI. Saya akan memberikan darah, keringat, dan air mata untuk Indonesia," ucap Diks.
BACA JUGA:Simulasi Pencoblosan, Mulai dari Pemilihan Masuk ke TPS Membawa Surat Undangan
Indonesia sendiri dijadwalkan melakoni dua partai kandang, yakni menghadapi Jepang dan Arab Saudi.
Pertandingan kontra Jepang akan berlangsung pada Jumat (15/11/2024), sedangkan menghadapi Arab Saudi, empat hari berselang.
Demikian informasi terkait kejelasan Kevin Diks bisa memperkuat Timnas Indonesia saat menghadapi Jepang dan Arab Saudi. (*)