Mobil Maung Buatan PT Pindad Bakal Dipakai Menteri hingga Walikota

Mobil MV3 Garuda Limousine atau Maung Garuda buatan PT Pindad kini digunakan sebagai kendaraan dinas Presiden Prabowo Subianto.-PT PINDAD-radar cirebon

JAKARTA- Kendaraan dinas para anggota Kabinet Merah Putih mulai terkuak. Bukan produk impor. Para pembantu Presiden Prabowo Subianto tampaknya akan menggunakan produk dalam negeri. Yakni mobil Maung buatan PT Pindad. Bahkan, Presiden Prabowo menginginkan mobil ini juga dipakai oleh para bupati/walikota.

Keinginan Presiden Prabowo Subianto itu disampaikan dalam wawancara dengan TV nasional yang disiarkan pada Senin, 28 Oktober 2024. “Kehormatan bangsa, kebanggaan, sebaiknya kita bisa pakai produk kita sendiri,” terang Prabowo.

Dalam wawancara itu, Kepala Negara mengatakan mobil produksi dalam negeri itu direncanakan tidak hanya dipakai oleh Presiden-Wakil Presiden dan para Menteri/Wakil Menteri, tapi juga digunakan pejabat selevel gubernur hingga bupati/walikota.

“Jadi saya sudah merencanakan kemungkinan besar nanti semua menteri, semua wakil menteri, dirjen, pejabat mungkin tingkat gubernur, bupati, walikota sebaiknya menggunakan kendaraan buatan bangsa Indonesia sendiri,” tegas Prabowo.

BACA JUGA:Keren! Museum Berbasis AI Ada di Keraton Kasepuhan Cirebon

Sementara itu, kendaraan Maung Garuda sendiri sudah beberapa kali digunakan oleh Presiden Prabowo Subianto. Dilansir dari RMOL, dimulai sejak pelantikan Presiden-Wakil Presiden pada 20 Oktober 2024. Saat itu, Prabowo berangkat dari kediaman menuju Gedung MPR/DPR RI iring-iringan dengan mobil Maung Garuda jenis MV3 dengan total 8 mobil dan yang semua berwarna putih.

Lalu, saat Prabowo mengantarkan kepulangan Presiden ke-7 RI Joko Widodo menuju Bandara Halim Perdana Kusuma untuk kembali ke Solo, juga menggunakan kendaraan yang sama. Selanjutnya, saat Retreat Kabinet Merah Putih, Prabowo juga menggunakan Maung Garuda untuk menyapa warga Magelang di sepanjang jalan Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah.

Seperti diketahui, PT Pindad memperkenalkan MV3 Garuda Limousine, kendaraan terbaru produksi industri pertahanan dalam negeri yang digunakan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka pada pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024 -2029 di Gedung MPR/DPR RI pada Minggu, 20 Oktober 2024. 

Dikutip dari keterangan resmi PT Pindad, MV3 Garuda Limousine merupakan varian pengembangan terbaru dari MV3 yang didesain dan dikembangkan untuk mengakomodir secara langsung arahan dari Presiden Prabowo Subianto. 

BACA JUGA:Menteri PANRB Tekankan Peran ASN Muda dalam Pembangunan

Dengan terwujudnya kendaraan Garuda Limousine Kepresidenan ini menunjukkan kemandirian bangsa Indonesia. Presiden Prabowo percaya bahwa Garuda Limousine Kepresidenan buatan dalam negeri ini menunjukkan upaya keras PT Pindad mewujudkan kemandirian bangsa Indonesia.

Direktur Utama PT Pindad Abraham Mose dalam keterangan resminya menyampaikan rasa bangga atas penggunaan MV3 Garuda Limousine dalam momentum bersejarah sebagai kendaraan orang nomor satu di Indonesia serta apresiasi tinggi kepada Presiden karena senantiasa mendorong kemajuan industri pertahanan dalam negeri, khususnya PT Pindad.

“Tentunya kami terharu dan bangga karena kendaraan terbaru kami, MV3 Garuda Limousine, karya anak bangsa digunakan dalam momentum bersejarah dan dipercaya Presiden RI, Bapak Prabowo Subianto yang tiada henti memberi kepercayaan, men-challenge dan mendorong penggunaan produk buatan dalam negeri produksi Pindad untuk terus maju dan meningkatkan kualitasnya,” ujar Abraham Mose.

Sementara Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad, Sigit P. Santosa mengungkapkan peran penting keterlibatan Presiden di balik MV3 Garuda Limousine dan dalam mendorong kemandirian industri nasional di bidang otomotif sebagai upaya maksimal dalam mewujudkan pengembangan kendaraan taktis militer dan kendaraan sipil secara utuh, mulai dari desain konsep sampai produksi masal.

Tag
Share