Oleh: Wariah
TUBUH dapat kita ibarat sebuah mesin. Apabila salah satu komponen rusak, akan berpengaruh ke bagian tubuh lainnya. Ketika tidak dirawat dengan baik akan menjadi rusak.
Ketika tubuh sakit, membuat seseorang menjadi tidak produktif, juga bisa mendapatkan risiko kematian. Dapat kita diketahui, kesehatan itu merupakan bukan hanya kesehatan secara fisik.
Tetapi kesehatan hal yang luas. Kesehatan tubuh merupakan salah satu hal penting untuk kita jaga. Karena tubuh adalah modal utama menjalankan aktivitas.
Apabila tubuh kita sakit, dan kesuksesan hidup itu tidak dapat dinikmati, aktivitas pun tidak akan dapat berjalan dengan bagaimana mestinya.
BACA JUGA:Dorong Penyandang Disabilitas Lebih Produktif
Dapat terbayangkan, bila salah satu bagian tubuh sakit, maka akan terasa ke seluruh tubuh. Badan terasa tidak enak.
Kondisi kesehatan tubuh yang tidak baik, dapat disebabkan karena pola hidup yang tidak sehat. Gaya hidup tidak sehat berkaitan dengan aktivitas sehari-hari yang salah.
Terjadi dengan terus menerus, hingga menimbulkan efek pada kesehatan yang buruk. Pada pola hidup tidak sehat contohnya sering begadang, kurang aktif bergerak (mager), kurang mengonsumsi air, pola makan salah, hingga mengonsumsi rokok atau alkohol.
Dari beberapa contoh gaya hidup tidak sehat tersebut, kita harus hindari untuk lebih menerapkan pola hidup sehat. Tanpa kita disadari, kebiasaan atau gaya hidup yang tidak sehat menjadi faktor utama penyebab penyakit ringan, hingga kronis pada tubuh manusia.
BACA JUGA:Usung Visi Maju dan Berkelanjutan
Bagaimana cara menjaga kesehatan tubuh agar terhindar dari penyakit?
Pertama, pastikan lingkungan Anda bersih. Lingkungan bersih membantu kita memelihara kesehatan tubuh. Karena lingkungan bersih menjauhkan kita dari segala penyakit.
Selain itu, lingkungan yang asri dan bersih akan menyebabkan lingkungan menjadi enak dan juga nikmat untuk dipandang. Apabila lingkungannya kotor, banyak sampah, akan menimbulkan penyakit pada manusia.
Kedua, istirahat cukup. Istirahat yang cukup dapat berdampak baik bagi kesehatan tubuh. Bila istirahat kurang, kehidupan yang dijalani akan terasa kurang maksimal dan kurang produktif.