RADARCIREBON.BACAKORAN.CO - KAI berencana mendatangkan gerbong baru untuk KRL pada tahun 2025. Gerbong-gerbong tersebut akan diimpor dari Tiongkok.
VP Corporate Secretary KAI Commuter, Joni Martinus, mengungkapkan bahwa pada tahun 2025 akan ada gerbong-gerbong KRL baru yang tiba di Indonesia. Namun, Joni tidak merinci jumlah gerbong yang akan didatangkan.
"Saat ini prosesnya sedang berjalan. Seperti yang disampaikan oleh Pak Dirut, saya akan terus memberikan update," ujar Joni saat ditemui di Jakarta Pusat, dikutip pada Senin, 9 September 2024.
"Insya Allah, tahun depan akan ada gerbong baru KRL. Pada tahun 2025, kita akan kedatangan gerbong-gerbong baru," tambahnya.
BACA JUGA:Kuliah di NFU, Gratis dan Mayoritas Dapat Beasiswa
Joni juga menjelaskan bahwa gerbong-gerbong KRL tersebut diimpor dari Tiongkok.
"Gerbong-gerbong ini berasal dari INKA yang baru dan CRRC China yang baru. Ini untuk KRL Jabodetabek," jelas Joni.
Ia menambahkan, gerbong-gerbong baru ini akan menggantikan gerbong yang lama.
"Gerbong baru ini akan menggantikan gerbong yang lama. Saat ini, ada sekitar 1.000 perjalanan KRL per hari," tutup Joni.