Investor di Kertajati Diminta Utamakan Tenaga Kerja Lokal

Bakti sosial kepada masyarakat dilaksanakan pada Kamis (29/8) di wilayah Kecamatan Kertajati.-istimewa-radar majalengka

MAJALENGKA – Pesatnya perkembangan investasi dan pembangunan di Kawasan Kertajati, perhatian terhadap kesejahteraan masyarakat lokal menjadi semakin penting.

Camat Kertajati, Rizky Ginanjar Satyagraha, mengingatkan bahwa pemberdayaan masyarakat lokal harus menjadi prioritas dalam setiap proyek pembangunan di kawasan tersebut.

Rizky mengimbau kepada semua investor, baik dari dalam negeri maupun luar negeri, untuk memprioritaskan tenaga kerja lokal dalam proses pembangunan.

Ia menegaskan bahwa meskipun tidak ada kerjasama formal, pihaknya akan terus mendorong investor untuk memberikan kesempatan kepada warga sekitar.

BACA JUGA:Pendaftaran Calon Anggota KPID Jabar Dibuka

"Jika tidak ada kerjasama formal, kami akan mengimbau secara kelembagaan dalam forum-forum atau obrolan untuk mengutamakan warga lokal dalam proses pembangunan. Namun, hal ini harus diimbangi dengan kualifikasi yang diperlukan. Jika kualifikasinya adalah tenaga ahli atau spesialis yang tidak tersedia di daerah, tentu saja kami tidak akan memaksakan," papar Rizky saat hadir dalam acara bakti sosial Metland Kertajati pada Kamis, 29 Agustus 2024.

Rizky juga menekankan bahwa pembangunan di Kertajati harus memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal.

Masyarakat diharapkan dapat memanfaatkan peluang dari meningkatnya aktivitas ekonomi, seperti mengembangkan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta menyediakan fasilitas seperti kos-kosan dan makanan untuk memenuhi kebutuhan penduduk yang meningkat.

"Masyarakat ingin Kertajati menjadi daerah yang ramai. Dengan berkembangnya wilayah sekitar, tentu akan mendukung peningkatan perekonomian. Misalnya, nilai aset tanah akan meningkat, dan peluang bagi UMKM juga akan tumbuh," tegasnya.

BACA JUGA:Kwarcab Pramuka Majalengka Juara Pertama

Sementara itu, Kepala Desa Babakan, Kecamatan Kertajati, Komarudin, menegaskan pentingnya serapan tenaga kerja lokal, terutama dalam pembangunan perumahan Metland Kertajati di Desa Babakan.

"Harus ada serapan tenaga kerja dari warga sekitar untuk pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan mereka, seperti tukang," katanya.

Komarudin juga mengaku bangga dengan adanya perumahan di wilayah tersebut, karena ini merupakan perumahan pertama yang dibangun di Kecamatan Kertajati.

"Ini adalah perumahan pertama di Kecamatan Kertajati. Belum ada perumahan serupa di desa-desa lain," ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan