Mahasiswa Universitas Majalengka Adakan Program Dashat, Program Untuk Tekan Angka Stunting
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Universitas Majalengka (Unma) berkolaborasi dengan TPPS Desa Koreak, Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, mengadakan program Dashat.-dokumen -tangkapan layar
Selama proses kegiatan, tidak ada kendala berarti. Misalnya, dalam pembuatan PMT, mereka memberikan contoh cara merebus puluhan telur tanpa pecah dengan hasil yang bagus.
BACA JUGA:Koalisi Pilkada Kota Cirebon, KCG Tersisa Tiga Partai
“Anak-anak dan balita kini lebih menyukai PMT yang sebelumnya tidak mereka sukai. Dengan kebiasaan baru ini, anak-anak mulai mau makan,” beber Elis.
Elis menilai bahwa tingkat keberhasilan program KKN-T Unma ini cukup bagus, dengan ibu-ibu di desa merasa lebih percaya diri dalam menyajikan makanan bergizi untuk anak-anak mereka.
“Mudah-mudahan, program ini bisa menjadi contoh bagi desa lain dalam menekan angka stunting,” harap Elis.
BACA JUGA:Pilkada Kota Cirebon, Edo-Farida Siap Daftar ke KPU
Dalam peninjauan program Dashat (Dapur Sehat Atasi Stunting) Desa Koreak, tingkat keberhasilannya mencapai 95 persen dari segi penyajian, masakan, dan kekompakan.
“Selama pembuatan PMT, kami membuat jadwal bergilir dengan pembagian piket Dashat. Anggota ibu-ibu yang bertugas tidak pernah ada yang izin, sehingga keberhasilannya mencapai 97 persen dari semua aspek selama proses pembuatan PMT,” kata Elis.