Surat Tugas ke Imron Ya, Tapi Apakah Rekom ke Selly?
Anggota DPR RI Selly Andriany Gantina disebut-sebut mendapatkan tiket rekomendasi sebagai calon Bupati CirebonAnggota DPR RI Selly Andriany Gantina disebut-sebut mendapatkan tiket rekomendasi sebagai calon Bupati Cirebon-dokumen-istimewa
CIREBON- Masih perlu ada bukti yang kuat, adanya kabar kalau anggota DPR RI dari PDIP Selly Andriany Gantina mendapatkan tiket rekomendasi sebagai calon bupati.
Karena, sejauh ini masih belum ada kejelasan, apakah informasi tersebut benar atau bohong belaka.
Seperti yang dikatakan Wakil Ketua Ideologi dan Kaderisasi DPC PDIP Kabupaten Cirebon Ali Jahari.
BACA JUGA:Masyarakat Luwungkencana Kecamatan Susukan Aksi Demo di Balai Desa Hari ini
Ia meragukan kebenaran kabar kalau anggota DPR RI dari PDIP Selly Andriany Gantina mendapatkan tiket rekomendasi sebagai calon bupati.
“Itu hanya kabar angin, belum tentu kebenarannya. Sejauh ini rekomendasi untuk Pilbup Cirebon belum turun," ujar Ali kepada Radar Cirebon, Minggu, 9 Juni 2024.
Senada disampaikan Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon Aan Setiawan SSi.
BACA JUGA:6 Napi Lapas Cirebon Belajar Tasawuf Psikoterapi dari Dosen UMC
Ia mengatakan bahwa rekomendasi untuk Pilkada Kabupaten Cirebon belum turun.
kaat dia isu yang dihembuskan di luar sana bagian dari riak-riak menjelang pilkada yang semakin dekat.
Bisa informasi itu bagian dari cek ombak di lapangan, juga mengukur sejauh mana kekuatan PDIP saat ini. Sebab, sampai saat ini belum ada satu pun rekomendasi yang keluar termasuk untuk Pilkada Kabupaten Cirebon.
BACA JUGA:Masih Lakukan Survei, DPD Golkar Kuningan Sambut Baik Koalisi dengan Gerindra
Sedangkan DPP sendiri baru mengeluarkan surat tugas yang salah satunya diberikan kepada Imron.
“Berkali- kali saya katakan, belum ada rekomendasi untuk Pilbup Cirebon. Kalau surat tugas, ya memang diberikan salah satunya kepada Imron. Surat tugas dengan rekomendasi itu beda," jelasnya.