Cinta Nenek

Ilustrasi-ist-

DIRILIS tanggal 15 Mei 2024, film How to Make Millions Before Grandma Dies asal Thailand berhasil menarik perhatian publik dari berbagai kalangan. How to Make Millions Before Grandma Dies disutradarai oleh Pat Boonnitipat, memiliki premis cerita yang cukup sederhana tetapi mampu memikat para penontonnya. Bagi Sobat Zetizen yang belum nonton filmnya, bisa simak review dan pendapat berikut ini. 

Tanggapan pertama datang dari Raihan Al Farizi, salah satu alumni lulusan tahun 2024 dari SMAN 4 Cirebon. Dia merasa, film How to Make Millions Before Grandma Dies sangat layak untuk ditonton, karena tidak akan mengecewakan. “Menurut saya, film ini layak banget buat ditonton. Apalagi bagi para cineville pasti bakal dimanjain banget sama visualnya. Cinematography-nya top sih, angle-angle yang dipake bagus banget. Untuk storyline-nya cukup menarik, tentang seorang bernama M yang berhenti bekerja untuk merawat neneknya yang lagi sekarat karena menderita kanker. Termotivasi oleh kekayaannya. Dia merencanakan untuk memenangkan hati neneknya sebelum neneknya meninggal. Untuk film Thai, ini bisa terbilang bagus banget dari segi penyutradaraan. Mungkin saya bakal ngasih rating film ini 9,5/10,” ujarnya.

Ada tanggapan dari seorang siswa SMAN 9 Cirebon, Rizki Al Buchori. Ia berpendapat bahwa film ini sangatlah berkesan dan tidak akan membuat penontonnya bosan. “Film yang bagus banget, layak buat di tonton. Isinya macem-macem, ada komedinya, lumayan banyak malah. Tapi ya, sedihnya juga banyak sih. Ini juga film yang ga bakal bosen kalo ditonton berkali-kali, karena emang sebagus itu. Intinya gak bakal nyesel nonton film How to Make Millions Before Grandma Dies. Jangan lupa bawa tisu saat menonton,” ucapnya.

Tanggapan terakhir datang dari Raihan Rasyid, salah seorang fresh graduate alumni SMAN 4 Cirebon. Ia menuturkan bahwa film ini sangat sempurna, baik dari segi visual, alur cerita, dan lainnya. “Definisi film sempurna, dari segi visual, alur, ceritanya, backsound-nya juga best. Kalian wajib nonton, apalagi yang ngerasa deket banget sama nenek dan orang tua wajib nonton. Karena ceritanya relate bnget sama kehidupan, simple tapi menyayat hati. 10 out of 10 buat filmnya,” tandasnya.(aulia/salman/andika)

Tag
Share